Masya Allah! Kepulangan Ustadz Abdul Mujib Usai Jalani Masa Uzlah Di Lapas Cipinang Disambut Sangat Meriah Oleh Umat Islam









Sabtu, 3 Februari 2018

Jakarta - Aksi umat Islam menyambut kepulangan Ustadz Abdul Mujib, Wakil Ketua Bidang Hisbah DPC Front Pembela Islam (FPI) Jatinegara Jakarta Timur setelah menjalani masa Uzlah selama setahun dari Lapas Cipinang pada hari Jum'at 2 Februari 2018, berlangsung sangat meriah.

Seperti diketahui Ustadz Abdul Mujib menjalani masa Uzlah karena ia tidak terima melihat para Ulama yang merupakan pewaris Nabi Muhammad SAW, dihina oleh seorang Ahoker yang bernama Putra Mario Alvian. Sehingga kemudian ia melabrak sang penghina Islam tersebut pada pertengahan tahun 2017 di wilayah Cipinang Muara Jakarta Timur. 

Karena itulah Ustadz Abdul Mujib kemudian menjalani masa Uzlah di Lapas Cipinang dengan tuduhan melakukan persekusi. Namun semuanya ia jalani dengan ikhlas sebagai bagian dari perjuangan menegakkan agama Allah dan alhamdulilah kini ia telah bebas.

Sejak usai Sholat Jum'at atau tepatnya pukul 13.30 WIB, ratusan Laskar FPI dan umat Islam dengan dipimpin Korlap Aksi penyambutan Ustadz Salman Al Farisi Ghozali sudah bersiap di GOR Jatinegara untuk menjemput Ustadz Abdul Mujib. Sementara Ustadz Abdul Mujib dan Bang Rahman disaat yang sama juga sudah siap menunggu di Lapas Cipinang.

Setelah mendapat kabar sang Mujahid Islam itu siap untuk dijemput, pasukan pun bergerak dari GOR Jatinegara menuju Lapas Cipinang pada pukul 14.00 WIB. Urutan Iringan-iringan adalah: Patwal, Delman, Mobil Hadroh, Mobil Pengurus FPI, dan massa rombongan.

Sepanjang perjalanan seluruh rombongan mengisinya dengan orasi perjuangan, serta menyanyikan Mars dan Hymne perjuangan. Bahkan Ustadz Abdul Mujib sempat dibawa naik Delman untuk menambah kemeriahan penjemputan sang pembela Islam ini.

Kemudian rombongan tiba di Masjid Atthoyibah sudah masuk waktu Ashar, maka mereka pun langsung melaksanakan Sholat Ashar berjamaah, dan setelah itu dilanjutkan iring-iringan dengan berjalan kaki menuju rumah Ustadz Abdul Mujib di Cipinang Muara.

Tiba di rumah Ustadz Abdul Mujib langsung dilakukan pembacaan Tahlil dan Maulid dipimpin oleh Ustadz Salman Al Farisi Ghozali. Usai itu sambutan-sambutan dari para Ulama. Di penghujung acara kemudian acara penyambutan ini ditutup dengan ramah tamah.

Foto: Aksi penyambutan Ustadz Abdul Mujib, Jum'at 2/2/2018