Allahu Akbar! Ini Pertemuan Habib Rizieq, Prabowo Dan Amien Rais Di Mekkah


Sabtu, 2 Juni 2018

Faktakini.com, Mekkah - Prabowo dan Amien Rais bertemu Habib Rizieq Shihab di Mekkah, Saudi Arabia, Sabtu 2 Juni 2018.

Pertemuan ketiga tokoh bangsa ini berlangsung akrab, hangat dan penuh persaudaraan, terutama saat membahas Ganti Presiden 2019.

Anggota Dewan Kehormatan PAN, Dradjad Wibowo mengatakan pertemuan ketiga tokoh tersebut berlangsung pada pukul 15.00 waktu Makkah. "Setelah berbincang santai beberapa saat, saat ini beliau bertiga berbincang terbatas. Sementara rombongan menunggu di bawah," kata Dradjad Wibowo kepada Republika.co.id, Sabtu (2/6).

Saat berita ini diturunkan, menurut Dradjad, ketiga tokoh tersebut sedang melakukan pembicaraan terbatas, dan saat ini masih berlangsung.