Ratusan Ribu Massa Aksi 67 Padati Depan Gedung Bareskrim Polri Gambir

Jum'at, 6 Juli 2018

Faktakini.com, Jakarta - Hari ini, Jum'at (6/7/2018) ratusan ribu umat Islam dam lain-lain padati area depan Gedung Bareskrim Mabes Polri, Gambir Jakarta Pusat untuk mengikuti "Aksi 67 Tegakkan Hukum dan Keadilan", dan saat ini sedang dikirimkan beberapa perwakilan delegasi ke dalam Gedung Bareskrim untuk menyampaikan tuntutan Aksi.

Usai Sholat Jum'at berjama'ah di Masjid Istiqlal, ratusan ribu umat Islam langsung melakukan Longmarch, berjalan kaki menuju Bareskrim Gambir dan kemudian dengan setia mendengarkan orasi Ketua Umum PA 212 KH Slamet Maarif sebagai penyelenggara aksi hari.

KH Shobri Lubis, Habib Hanif bin Abdurrahman Alatas, KH Fikri Bareno, Hj Nurdiati Akma, Ustadz Asep Syaripudin, Ustadz Namruddin dan lain-lain juga memberikan Orasi di mobil komando di depan Gedung Bareskrim yang intinya mempertegas tuntutan umat Islam dan rakyat Indonesia yaitu:

- Tolak Pjs Gubernur Jabar M Iriawan
- Usut kasus E-KTP
- Tolak SP3 BU-SUK
- Tangkap Victor Laiskodat
- Tangkap Ade Armando
- Tangkap Cornelis

Dokumentasi Berita, Foto dan Video "Aksi 67 Tegakkan Hukum Dan Keadilan" hari ini, Jum'at 6 Juli 2018 silahkan lihat di Channel Telegram:

Kegiatan FPI Yang Sebenarnya
http://t.me/KegiatanFPI