Bahas Ijtima' Ulama II, Kyai Rasyid Dan Habib Zein Bin Smith Temui Habib Rizieq Di Mekkah

Selasa, 14 Agustus 2018

Faktakini.com, Jakarta - Pada hari ini, Selasa (14/8/2018) Pimpinan Perguruan Islam Asyafi'iyah KH Abdul Rasyid Abdullah Syafi'i beserta para Ulama dan Habaib datang menemui Imam Besar Umat Islam Habib Rizieq Shihab di Kota Suci Makkah Almukarromah, Arab Saudi.

Kedatangan rombongan ini disambut hangat oleh Habib Rizieq Shihab di kediaman beliau yang asri. Selain Kyai Rasyid, tampak pula Ketua PP Rabithah Alawiyah Habib Zein bin Umar bin Smith, Habib Ali Baagil dan Habaib lainnya.

Sebagaimana informasi yang diterima oleh Faktakini.com kedatangan Kyai Rasyid dan rombongan ini adalah untuk mendiskusikan rencana Ijtima' Ulama II yang segera dilakukan dalam waktu dekat.

Habib Rizieq sendiri sebelumnya telah menyatakan bahwa Ijtima’ Ulama II Wajib digelar digelar, agar yang pro dan kontra terhadap Prabowo — Sandi bisa menyampaikan pandangannya secara argumentatif dalam "Forum Ijtima" dengan porsi yang sama agar Adil dan Amanah.

Juga demi memantapkan "Pakta Politik"
gerakan Ulama dan Umat dalam membela Agama, Bangsa dan Negara sekaligus untuk mendidik Koalisi Umat Untuk Kebangsaan tentang makna "Adab terhadap Ulama".