Persatuan Betawi Salurkan Bantuan Untuk Korban Gempa Lombok Melalui FPI

Selasa, 14 Agustus 2018

Faktakini.com, Jakarta - Hari ini, Selasa (14/8 /2018), DPW FPI Jakarta Selatan menerima donasi sejumlah Rp. 2.660.000 dari sebuah komunitas yang lahir di medsos Facebook yaitu Persatuan Betawi. Donasi tersebut ditujukan untuk mengurangi beban korban gempa bumi di lombok.

Donasi diserahkan oleh Admin Persatuan Betawi Korcam Mampang Prapatan, Ustadz Ahmad Hafiz, kepada ketua DPW FPI Jakarta Selatan, Ustadz Syuhada Al Aqse.

"Mohon maaf kami tidak bisa menyumbang lebih banyak, inilah sementara wujud kepedulian kami kepada saudara-saudara di lombok," jelas Ustadz Ahmad Hafiz.

DPW FPI Jaksel akan menyalurkan donasi dari Persatuan Betawi tersebut melalui HILMI.

"Jazakalloh khoiron, donasinya akan segera kami salurkan via Hilal Merah Indonesia (HILMI) FPI", ucap Ustadz Syuhada Al Aqse.