SD Dan Masjid Kemandoran Salurkan Dana Untuk Korban Gempa Lombok Melalui FPI

Rabu, 29 Agustus 2018

Faktakini, Jakarta - Alhamdulillah, kepercayaan masyarakat terhadap Front Pembela Islam (FPI) semakin tinggi sebagai organisasi yang menyalurkan bantuan secara langsung dan tepat kepada warga masyarakat yang tertimpa musibah atau membutuhkan bantuan.

Termasuk pada hari ini, Rabu (29/8/2018) SD dan Masjid Al-Azhar Kemandoran Jakarta Selatan memberikan donasi untuk membantu para korban gempa bumi di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) melalui FPI.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh perwakilan Al Azhar di Sekretariat FPI, Petamburan Jakarta Pusat dengan jumlah sebesar Rp 11.925.000,- (Sebelas juta sembilan ratus dua puluh lima ribu rupiah) dan diterima oleh Ustadz Syahroji.

Semoga bantuan ini bermanfaat untuk para korban Gempa Bumi di Lombok dan untuk SD dan Masjid Al Azhar Kemandoran semoga menjadi amal ibadah.