Ribuan Umat Islam Hadiri Aksi Bela Tauhid Di Area Patung Kuda Monas Hari Ini

Jum'at, 26 Oktober 2018

Faktakini.com, Jakarta - Ribuan orang akan mengikuti Aksi Bela Tauhid yang digelar di Jakarta hari ini, Jumat, 26 Oktober 2018. Aksi yang akan digelar selepas Salat Jumat, atau sekira pukul 13.00 WIB akan terpusat di sekitaran kawasan Monas, Jakarta Pusat.

Sebelumnya, organisasi yang menamakan diri Laskar Pembela Islam (LPI) se-Jabodetabek, mengatakan akan menggelar aksi bertajuk 'Aksi Bela Kalimat Tauhid' hari ini, sebagai respons atas kasus pembakaran bendera oleh oknum Banser pada Hari Santri Nasional 22 Oktober 2018 di Garut.

Rencananya, massa akan melakukan long march dari Masjid Istiqlal, Patung Kuda, hingga di Kantor Menko Polhukam. Soal rencana aksi ini, dibenarkan Ketua Media Center Persaudaraan Alumni 212, Ustadz Novel Bamukmin. "Benar," jawab Novel saat dihubungi VIVA, Kamis, 25 Oktober 2018.

Ustadz Novel menyerukan kepada umat Islam di mana pun mereka berada untuk turun aksi membela kalimat Tauhid, panjinya Rasulullah SAW.

"Untuk itu menyerukan umat Islam di mana pun, berjuang turun, ramaikan, aksi-aksi membela kalimat Tauhid, membela panji-panji Rasulullah, membela Ar Roya, membela Al Liwa, apapun risikonya harus kita turun," kata dia.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, Polda Metro sudah mendapat surat pemberitahuan aksi pada hari ini dan jajarannya siap melakukan pengamanan dengan titik sasaran di kantor Menko Polhukam dengan titik kumpul di Patung Kuda.

"Sekitar 1.000 orang yang akan melaksanakan kegiatan sesuai dengan surat pemberitahuan. Kita amankan kegiatan itu," kata Argo di Mapolda Metro Jaya, Kamis, 25 Oktober 2018.

Sebelumnya, seruan Aksi Bela Tauhid juga terjadi di beberapa daerah. Selain Jakarta, Aksi Bela Tauhid juga akan digelar di Bandung, Jawa Barat.

Sumber: Viva