Dahsyatnya Sambutan Masyarakat Saat Prabowo Hadiri Haul Mbah Priok

Senin, 5 November 2018

Faktakini.com, Jakarta - Alhamdulillah, hari Ahad (4/11/2018) Prabowo menghadiri undangan acara Haul Al Habib Hasan bin Muhammad Al Haddad atau yang dikenal sebagai Syekh Sayyid Mbah Priuk.

Seorang ulama yang berjuang melawan penjajah Belanda, berkorban untuk merebut kemerdekaan bagi bangsa dan negaranya. Patut dijadikan contoh dan panutan bagi seluruh bangsa Indonesia.

Bangsa Indonesia mayoritas pemeluk agama Islam namun bukan berarti Islam di bangsa kita mengancam umat beragama lain, mengancam bangsa lain dan anti Pancasila.

Umat muslim di Indonesia sangat menjaga keharmonisan kerukunan antar umat beragama dan mengedepankan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupannya.

Di lokasi acara, para Ulama, Habaib dan umat Islam yang hadir menyambut sangat antusias kedatangan Prabowo.