Tegas! Gus Irfan: NU Bukan Peserta Pilpres, Kyai Ma'ruf Ikut Pilpres Cuma Pribadi

Jum'at, 2 November 2018

Faktakini.com, Jakarta - Cucu Hadratussyeikh KH Hasyim Asy'ari Pendiri NU yang kini resmi menjabat Juru bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) capres-cawapres Prabowo-Sandiaga, Gus Irfan menegaskan NU bukan peserta pilpres. Kalaupun ada sosok di dalam NU yang ikut hanya bersifat pribadi.

"Karena itu saya akan bantu untuk jelaskan pada umat, NU bukan peserta pilpres. Kalau ada NU ikut maka itu pribadi tapi jamiyah engga ada," kata Gus Irfan di Jalan Sriwijaya, Jakarta, Kamis 1 November 2018.

Ia menjelaskan tidak semua 'warga' NU mendukung Jokowi-Ma'ruf. Tapi ada juga NU yang memihak Prabowo-Sandiaga.

"Memang banyak NU di Jokowi tapi banyak juga di Prabowo," kata Gus Irfan.
Sebelumnnya, Gus Irfan dipilih sebagai juru bicara di BPN capres-cawapres Prabowo-Sandi. Gus Irfan yang merupakan dzurriyah KH Hasyim Asy'ari ditunjuk karena dianggap menguasai akar rumput pesantren dan santripreneur.

Sumber: Viva