Apapun Partainya, Prabowo Presiden Pilihannya

Jum'at, 25 Januari 2019

Faktakini.com, Jakarta - Kurang dua bulan lagi, yaitu tepatnya hari Rabu 17 April 2019 nanti, rakyat Indonesia akan menentukan para Caleg dari partai politik yang mereka percayai, dan memilih Presiden dan Wakil Presiden baru.

Ada fenomena unik yang terjadi, yaitu makin banyak yang memiliki prinsip "apapun partai politik pilihannya, Prabowo Subianto lah Presidennya".

Kalau pendukung PKS, Gerindra, PAN dan anggota Koalisi keumatan lainnya memilih Prabowo - Sandi, itu sudah pasti. Mereka semua sangat solid, dan kalau ada yang menyimpang tidak memilih Prabowo - Sandi itu hanya seucrit alias segelintir saja.

Dahsyatnya para pendukung partai yang mana partainya tersebut bukan pengusung Prabowo - Sandi, namun kalau soal pilihan Capres pilihan dan prinsip mereka tak bisa diganggu gugat, yaitu Prabowo lah yang mereka pilih.

Hal ini pun diakui oleh Charta Politika, lembaga survei yang sangat dekat dengan Petahana dan hasil surveinya selama ini dinilai bias dan sering menguntungkan petahana.

Hasil survei Charta Politika menyatakan pendukung Hanura yang memilih Petahana hanya 25 persen. Sebanyak 66,7 persen memilih mendukung Prabowo-Sandiaga. Ada pun, 8,3 persen pendukung Hanura tidak menjawab.

"Mesin partai memang masih jadi pekerjaan rumah (PR). Tidak serta-merta 100 persen dari seluruh pemilih partai pendukung itu ikut mendukung presidennya," kata Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya di kantornya, Jakarta, Rabu (16/1).

Ini baru satu contoh saja. Walaupun ditutup-tutupi, diyakini mayoritas para pemilih PDIP, Golkar dan lainnya juga akan memilih Prabowo - Sandi, bila memang mereka ingin negara ini keluar dari kesulitan ekonomi dan menjadi negara maju.

Posting Komentar untuk "Apapun Partainya, Prabowo Presiden Pilihannya"