Prabowo - Sandiaga akan Berangkat Bersama dari Kertanegara ke Lokasi Debat
Rabu, 16 Januari 2019
Faktakini.com, Jakarta -
Pasangan Prabowo Subianto - Sandiaga Uno mungkin akan berangkat bersama-sama ke Hotel Bidakara, tempat debat capres-cawapres perdana digelar.
Pasangan yang diyakini bakal merajai arena Debat Pilpres 2019 yang bernomor urut 02 itu berangkat dari kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan.
"Mungkin berangkat bersama dari Kertanegara 4 (rumah Prabowo), mungkin. Di sana harus pukul 19.20 WIB, mungkin pukul 19.00 sudah berangkat," kata Koordinator Jubir Prabowo-Sandiaga, Dahnil Anzar Simanjuntak, di Media Center BPN, Jalan Sriwijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (16/1/2019).
Namun belum diketahui apakah Prabowo-Sandiaga akan berangkat bersama para ketum partai pengusung mereka. Dahnil menyebut belum ada pembicaraan detail.
"Kami belum bicara itu spesifik," ujarnya.
Begitu pula untuk kostum Prabowo-Sandiaga. Saat ditanya tentang kostum, Dahnil malah berkelakar, pasangan yang diusung Gerindra, PKS, PAN, dan Demokrat itu pasti lebih ganteng dari yang lain.
"Kita lihat besok. Yang jelas, Prabowo-Sandi kelihatan lebih ganteng dari yang lainnya, itu pasti, itu sudah dipastikan," ucap Dahnil sambil tertawa.
Sebelumnya, jubir BPN Pipin Sopian menyebut Prabowo-Sandiaga akan bertemu dengan SBY sebelum debat. Menurutnya, SBY juga memberikan arahan kepada pasangan itu.
"Tapi yang jelas beliau (SBY) langsung memberikan arahan. Pak SBY terkait bagaimana performa Pak Prabowo, termasuk mengevaluasi performa kemarin, supaya menyempurnakan performa beliau besok," ujar Pipin.
Sumber:Detik
Faktakini.com, Jakarta -
Pasangan Prabowo Subianto - Sandiaga Uno mungkin akan berangkat bersama-sama ke Hotel Bidakara, tempat debat capres-cawapres perdana digelar.
Pasangan yang diyakini bakal merajai arena Debat Pilpres 2019 yang bernomor urut 02 itu berangkat dari kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan.
"Mungkin berangkat bersama dari Kertanegara 4 (rumah Prabowo), mungkin. Di sana harus pukul 19.20 WIB, mungkin pukul 19.00 sudah berangkat," kata Koordinator Jubir Prabowo-Sandiaga, Dahnil Anzar Simanjuntak, di Media Center BPN, Jalan Sriwijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (16/1/2019).
Namun belum diketahui apakah Prabowo-Sandiaga akan berangkat bersama para ketum partai pengusung mereka. Dahnil menyebut belum ada pembicaraan detail.
"Kami belum bicara itu spesifik," ujarnya.
Begitu pula untuk kostum Prabowo-Sandiaga. Saat ditanya tentang kostum, Dahnil malah berkelakar, pasangan yang diusung Gerindra, PKS, PAN, dan Demokrat itu pasti lebih ganteng dari yang lain.
"Kita lihat besok. Yang jelas, Prabowo-Sandi kelihatan lebih ganteng dari yang lainnya, itu pasti, itu sudah dipastikan," ucap Dahnil sambil tertawa.
Sebelumnya, jubir BPN Pipin Sopian menyebut Prabowo-Sandiaga akan bertemu dengan SBY sebelum debat. Menurutnya, SBY juga memberikan arahan kepada pasangan itu.
"Tapi yang jelas beliau (SBY) langsung memberikan arahan. Pak SBY terkait bagaimana performa Pak Prabowo, termasuk mengevaluasi performa kemarin, supaya menyempurnakan performa beliau besok," ujar Pipin.
Sumber:Detik