Sandi Disambut Meriah Di Demak, Warga Menyumbang Dan Guru Honorer Minta Perbaikan Nasib

Kamis, 31 Januari 2019

Faktakini.com, Demak - Demak petjaaah!... Begitulah kira-kira kalau kita mau menggambarkan betapa luar biasa meriahnya sambutan warga masyarakat Demak, Jawa Tengah terhadap Calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga  Salahuddin Uno, hari ini, Kamis 31 Januari 2019.

Cawapres utusan Generasi Milennial itu memulai aktivitas kampanye dengan berlari pagi dan senam di Alun-alun Kota Demak.

Berbagai lapisan masyarakat, ikut melihat Sandi. Mulai dari guru honorer, kalangan milenial, hingga emak-emak turut hadir.

Namun, tak hanya itu, warga Demak kemudian memberikan sumbangan untuk Sandi, menunjukkan berapa besarnya harapan mereka agar Prabowo - Sandi menangi Pilpres 2019. Bahkan tidak hanya uang, tetapi juga bambu bercabang dua.

Salah seorang warga Demak, yang juga guru honorer, Aisyah, mengaku girang dengan kehadiran Sandi di daerah tempat tinggalnya. Menurut Aisyah, ia ingin ada perbaikan nasib terhadap kalangan guru honorer.

“Saya minta pak, agar nasib guru honorer diperhatikan. Kami ini ingin perubahan,” ujar Bu Aisyah.

Selanjutnya, salah seorang pensiunan, Maruf. Bersama istrinya, dia memberikan sumbangan uang. Ia meminta, Sandi agar tak mengukur dengan jumlah uang yang diberikannya.

“Jangan dilihat dari nilainya pak. Tapi keikhlasan kami. Kami juga ingin ada perubahan,” katanya.

Bukan cuma uang, tetapi juga ada yang memberikan bambu bercabang dua. Mendapat bambu, Sandi pun balik bertanya kepada yang memberikannya.

“Ini bukan rekayasa kan? Bukan bambu yang di belah terus bercabang dua? Takut nanti dibilang bambu rekayasa bercabang dua,” kelakar Sandi, yang memang belakangan ini makin gencar difitnah oleh pendukung paslon lawan yang panik takut kalah.

Merespons keluhan itu, Sandi menyatakan, tak akan menyia-nyiakan sumbangan dana kampanye yang diterimanya. Ia menyampaikan terima kasih. Bagi dia, sumbangan ini adalah bukti keikhlasan dari warga yang mendukungnya.

“Terima kasih semuanya, atas sumbangan yang sangat berharga ini. Keikhlasan ini dari rakyat ini tidak akan kami sia-siakan, ini bukti dan antusiasme masyarakat Demak dan seluruh masyarakat Indonesia untuk perubahan,” ujarnya

Foto: Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno kampanye di Demak disambut sangat meriah oleh ribuan warga

Sumber: Viva

Posting Komentar untuk "Sandi Disambut Meriah Di Demak, Warga Menyumbang Dan Guru Honorer Minta Perbaikan Nasib"