Kubu Lawan Tuding Munajat 212 Politis, GNPF: Kalau Yakin Menang Gak Usah Paniklah
Faktakini.com, Jakarta - Acara Malam Munajat 212 di Monas, hari Jum'at (21/2/2019) alhamdulillah berlangsung sukses dan penuh berkah dihadiri ratusan ribu umat Islam. Namun seperti biasa pihak yang tidak suka selalu menuding macam-macam.
Keua Umum Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Ulama Ustadz Yusuf Martak memberi tanggapan mengenai adanya dugaan muatan politik yang terselubung di agenda Munajat 212 yang di gelar di Monas, Jakarta. Ustadz menyebut hal itu adalah kepanikan.
"Nggak usah paniklah, kalau seorang petarung, pahlawan, dan yakin menang ya nggak usah panik, santai saja," katanya kepada Republika.co.id, Kamis (21/2) dini hari.
Menurutnya, Munajat 212 yang telah disiapkan jauh-jauh hari itu merupakan murni agenda keagaaman. Namun, dia tak menutup kemungkinan bila acara itu dikaitkan dengan politik.
"Harus dipahami, karena moment politik Pilpres, saya rasa dari semua kalangan, mulai dari rakyak kecil sampai presiden urusannya Pilpres," ujarnya.
Ustadz Yusuf Martak menjelaskan, pihaknya telah menjalankan agenda sesuai dengan konstitusi dan undang-undang yang telah berlaku. Sehingga, jika nantinya Munajat 212 ditemukan pelanggaran, maka pihaknya siap menerima sanksi.
"Agenda tidak diisi campaign, namun ada pembicara yang sedikit bersemangat, seperti yang saya bilang tadi (momen politik). Susah mengontrol satu per satu. Tapi jika ada yang salah, silakan diambil sikap saja tak masalah," katanya.
Sebelumnya, Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi DKI Jakarta KH Munahar Mukhtar menegaskan, Munajat 212 tidak bermuatan politis. "Hal ini perlu ditegaskan agar tidak menjadi polemik nantinya," kata Munahar, Kamis.
Sumber: Republika