02 Menang! Elektabilitas Sudah 60 Persen, Prabowo Minta Para Pendukung Jaga Semangat dan Kekompakan
Selasa, 9 April 2019
Faktakini.com, Palembang - Calon Presiden Prabowo Subianto meminta para pendukungnya jaga semangat dan kekompakan untuk menangkan Pemilu 2019.
Hingga delapan hari jelang pemungutan suara, capres nomor urut 02 itu memastikan elektabilitasnya telah unggul atas petahana.
Pernyataan itu disampaikan Prabowo di hadapan ribuan masyarakat Sumatera Selatan dalam kampanye akbar di Lapangan Benteng Kuto Besak, Palembang, Selasa, 9 April 2019 seperti dikutip rilis Badan Pemenangan Nasional (BPN)
Prabowo mengatakan, sejumlah lembaga survei yang netral berhasil memotret keunggulan elektabilitas paslon nomor urut 02 atas inkumben.
"Beberapa lembaga survei yang benar, independen, bukan bayaran, bilang elektabilitas kita rata-rata sudah 60 persen," kata Prabowo disambut tepuk tangan pendukungnya.
"Ada yang bilang elektabilitas kita 50 persen, 58 persen, ada juga yang sebut 62 persen. Jadi rata-rata 60 persen," tambah Prabowo.
Untuk jaga kemenangan, Prabowo minta masyarakat menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 17 April 2019. Mantan Komandan Jenderal Kopassus itu juga minta masyarakat mengawal proses pemungutan suara serta penghitungan suara hingga usai.
"Petani, nelayan, guru honorer, dokter, tukang ojek, semua harus ke TPS. Jaga TPS. Jangan sampai hantu-hantu, tuyul-tuyul ikut memilih. Sebelum memilih, pastikan kotak suara kosong. Periksa jumlah kertas suara, setelah itu tungu hitungan sampai selesai," kata Ketua Umum Partai Gerindra itu.
Prabowo mengatakan, saat ini dirinya melihat gelombang perubahan yang digerakkan oleh rakyat. Ia mengaku optimistis, gelombang itu akan menuju Indonesia menang, Indonesia yang adil dan makmur.
"Kita buktikan ada jutaan orang datang dalam kampanye akbar di GBK dengan biaya sendiri, bahkan ada yang rela berjalan kaki dari tempat yang jauh. Kemarin saya kampanye di Yogyakarta, ratusan orang berjalan kaki dari Gunung Kidul untuk datang ke lokasi kampanye. Kami optimis, saat ini kita sedang melihat kebangkitan rakyat Indonesia," lanjut Prabowo.
Foto: Prabowo disambut meriah warga Palembang, Selasa (9/4/2019)
Sumber: Viva
Faktakini.com, Palembang - Calon Presiden Prabowo Subianto meminta para pendukungnya jaga semangat dan kekompakan untuk menangkan Pemilu 2019.
Hingga delapan hari jelang pemungutan suara, capres nomor urut 02 itu memastikan elektabilitasnya telah unggul atas petahana.
Pernyataan itu disampaikan Prabowo di hadapan ribuan masyarakat Sumatera Selatan dalam kampanye akbar di Lapangan Benteng Kuto Besak, Palembang, Selasa, 9 April 2019 seperti dikutip rilis Badan Pemenangan Nasional (BPN)
Prabowo mengatakan, sejumlah lembaga survei yang netral berhasil memotret keunggulan elektabilitas paslon nomor urut 02 atas inkumben.
"Beberapa lembaga survei yang benar, independen, bukan bayaran, bilang elektabilitas kita rata-rata sudah 60 persen," kata Prabowo disambut tepuk tangan pendukungnya.
"Ada yang bilang elektabilitas kita 50 persen, 58 persen, ada juga yang sebut 62 persen. Jadi rata-rata 60 persen," tambah Prabowo.
Untuk jaga kemenangan, Prabowo minta masyarakat menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 17 April 2019. Mantan Komandan Jenderal Kopassus itu juga minta masyarakat mengawal proses pemungutan suara serta penghitungan suara hingga usai.
"Petani, nelayan, guru honorer, dokter, tukang ojek, semua harus ke TPS. Jaga TPS. Jangan sampai hantu-hantu, tuyul-tuyul ikut memilih. Sebelum memilih, pastikan kotak suara kosong. Periksa jumlah kertas suara, setelah itu tungu hitungan sampai selesai," kata Ketua Umum Partai Gerindra itu.
Prabowo mengatakan, saat ini dirinya melihat gelombang perubahan yang digerakkan oleh rakyat. Ia mengaku optimistis, gelombang itu akan menuju Indonesia menang, Indonesia yang adil dan makmur.
"Kita buktikan ada jutaan orang datang dalam kampanye akbar di GBK dengan biaya sendiri, bahkan ada yang rela berjalan kaki dari tempat yang jauh. Kemarin saya kampanye di Yogyakarta, ratusan orang berjalan kaki dari Gunung Kidul untuk datang ke lokasi kampanye. Kami optimis, saat ini kita sedang melihat kebangkitan rakyat Indonesia," lanjut Prabowo.
Foto: Prabowo disambut meriah warga Palembang, Selasa (9/4/2019)
Sumber: Viva