FPI Dan Masyarakat Tabanio Kalsel Takbir Keliling Di Malam Idul Fitri
Rabu, 5 Juni 2019
Faktakini.net, Jakarta -
Masyarakat Tabanio Kalimantan Selatan Serta DPC Front Pembela Islam (FPI) Tabanio di malam Hari Raya melakukan Takbir keliling desa, Selasa (4/6/2019) pukul 21.00 Wita.
Di malam penuh Keberkahan itu DPC Front Pembela Islam (FPI) Tabanio melakukan Takbir keliling, setelah selama 1 bulan berpuasa.
Di malam penuh kemenangan ini puluhan Masyarakat serta anggota DPC FPI Tabanio mengelilingi desa dengan mengumandangkan suara Takbir .
'Masyarakat dan Anggota FPI pun antusias sekali menyambut Di malam Hari Raya Idul Fitri ini dengan Takbiran membawa bendera dan obor yang begitu banyak di iringi di belakang mobil-mobil yang dihias begitu indah .
Surianata sebagai Ko'ordinator lapangan sangat berterima kasih kepada seluruh Masyarakat Tabanio serta anggota DPC FPI Tabanio yang sudah membantu berjalan nya acara dimalam takbiran ini.
DPC FPI Tabanio Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1440 H, Minal Aidzin Wal Faidzin Mohon maaf Lahir Dan Batin.
Foto: Kegiatan Takbir Keliling yang dilakukan Masyarakat Tabanio dan DPC FPI Tabanio.
Foto: Ilham Hanafi, Ustadz Zein (Pangda LPI Kalsel), DPW FPI Kab. Tanah Laut (Kalsel)