FPI Kaltim Kembali Datangi Lokasi Banjir Di Samarinda Dan Bagikan 1000 Nasi Bungkus
FPI Kaltim Kembali Datangi Lokasi Banjir Di Samarinda Dan Bagikan 1000 Nasi Bungkus
Ahad, 23 Juni 2019
Faktakini.net, Samarinda - Hari ini Ahad (23/6/2019), sejak sekitar pukul 07.30 Wita pagi LPI, BATF dan Relawan FPI kembali menyisir dan menuju lokasi pasca banjir yang masih tergenang banjir di beberapa daerah di kota Samarinda, Kalimantan Timur.
Hal ini dilakukan mengingat keadaan warga di lokasi yang masih tergenang banjir belum dapat beraktifitas sehari-hari seperti biasanya, dan masih dalam keadaan yang belum surut genangan air banjir, karena beberapa hari yang lalu sejumlah daerah di Kalimantan Timur masih diguyur hujan.
Sasaran kembali di daerah-daerah yang berdataran rendah, daerah dipinggir bantaran sungai yang mungkin belum tersentuh bantuan baik berupa makanan, obat-obatan, perlengkapan mandi, perlengkapan kebutuhan bayi/balita dan kebutuhaan wanita, mengingat lokasi/daerah yang terkena bencana banjir begitu luas.
Daerah atau lokasi yang menjadi sasaran dilaksanakan secara bertahap, tahap pertama di wilayah Jl. Pemuda, tahap ke-2 wilayah perum Bengkuring, tahap ke-3 wilayah Perum Griya Mukti dan Gunung Lingai sebagaimana yang di informasikan oleh Pangda LPI Kaltim Fajriannur.
Hingga Tulisan ini dibuat, LPI, BATF dan Relawan FPI Kaltim masih menyalurkan paket tersebut di lokasi pasca bencana banjir.
Sumber: Fajriannur (Pangda LPI Kaltim), Kontributor LIF Kaltim