LDF - FPI Santuni 200 Anak Yatim Dan Korban Syahid Tragedi 21 - 22 Mei Di Petamburan



Ahad, 2 Juni 2019

Faktakini.net, Jakarta - Alhamdulillah acara Khatam Qur'an dan Shohihain, Ifthar atau Buka puasa bersama dan Santunan Anak Yatim Bersama LDF - FPI Di MS FPI Petamburan, hari ini Ahad 2 Juni 2019 berlangsung dengan lancar dan penuh berkah.

Acara pada bulan suci Ramadhan 1440 Hijriyah tepatnya pada 28 Ramadhan (malam 29 Ramadhan) ini berlangsung sejak pukul 15.00 WIB, dimulai dengan Sholat Ashar berjamaah di Markaz Syariah, Kediaman Habib Rizieq bin Husein bin Shahab, di Jalan Petamburan 3 Gang Paksi Kelurahan Petamburan Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Usai Sholat Ashar acara dilanjutkan dengan Pembacaan Maulid, lalu Tahlil Serta Doa Terkhusus untuk Para Syuhada korban Aksi 21 22 mei dan KH Arifin Ilham yang beberapa hari lalu telah meninggal dunia.

Kemudian dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dari Para Tokoh serta Alim Ulama serta Tausyiah sekaligus Amanat dari Imam Besar Al Habib Muhammad Rizieq bin Husein bin Shahab Lc. MA. DPMSS dari Mekkah al Mukarramah, Saudi Arabia.

Ribuan umat nampak antusias menghadiri dan mengikuti seluruh rangkaian acara yang diselenggarakan oleh Lembaga Dakwah DPP FPI yaitu Lembaga Dakwah Front (LDF) ini.

Dan alhamdulillah pada kesempatan ini LDF - FPI memberikan santunan untuk 200 anak yatim dan keluarga korban yang syahid usai aksi 21 - 22 Mei lalu di Bawaslu, yang diserahkan langsung oleh Ketua Umum DPP FPI KH Ahmad Shobri Lubis. Alhamdulillah para anak Yatim dan korban ini nampak sangat senang dan bersyukur atas adanya pemberian santunan ini.

Selain Kyai Shobri, acara ini dihadiri pula oleh H. Munarman SH Sekum DPP FPI, serta para pengurus DPP FPI lainnya.

Hadir pula Habib Idrus bin Ali Alhabsyi Ketua DPP LDF, serta Habib Muhammad bin Husein Alatas dan Habib Hanif bin Abdurahman alatas, keduanya adalah menantu Imam Besar Habib Rizieq Shihab. Juga hadir KH Buya Abdul Majid Ketua DPD FPI DKI Jakarta, para alim ulama dan habaib lainnya serta ribuan umat Islam.