HILMI - FPI Dan IDC Renovasi Musholla Di Cipatujah Tasikmalaya
Senin, 29 Juli 2019
Faktakini.net, Bantar Kalong - Mushollah Al Fatihah yang berlokasi di Kampung Lembur Kidul, Bantarkalong, Cipatujah-Tasikmalaya Jawa Barat ini merupakan sarana ibadah yang berusia lebih kurang 44 tahun.
Mushollah yang didirikan di tahun 1975 ini sudah tidak laik untuk dijadikan sarana beribadah lagi, kondisinya sangat memprihatinkan.
Dinding serta yang terbuat dari anyaman bambu sudah mulai keropos dan bolong dimakan rayap. Sebagian dinding ditutup karung bekas untuk menutupi bagian dinding yang bolong.
Dengan kondisi tersebut, otomatis pengajian anak-anak dipindahkan ke rumah warga. Akhirnya, Musholla sempat vakum beberapa bulan sehingga makin tidak terawat, hingga mushaf Al-Qur’an pun rusak dimakan rayap.
HILMI-FPI dan IDC Bekerjasama Renovasi Mushollah di Kampung Lembur Kidul, Bantarkalong, Cipatujah-Tasikmalaya
Apalagi beberapa bulan lalu, Mushollah ini sempat diterjang longsor Cipatujah, kerusakannya kian bertambah parah. Kayu-kayu tiang utama yang keropos itu bergeser, terancam roboh bila tidak direnovasi.
Jika diestimasikan, dibutuhkan dana lebih kurang Rp. 55 juta untuk merombak total, agar Mushalla kembali berfungsi sebagai pusat ibadah, taklim, dan syiar Islam.
Hal inilah yang membuat para relawan FPI Bantarkalong tergerak untuk merenovasi sarana ibadah tersebut. Dikabarkan, bahwa sebelumnya para relawan Infaq Dakwah Center (IDC) turut berpartisipasi untuk membantu menyalurkan bantuan tahap awal untuk merenovasi Mushalla Al Fatihah pada Jum’at 19 Juli 2019 lalu.
Donasi tersebut merupakan langkah persiapan membelanjakan semua kebutuhan material bangunan Mushalla.
Hingga di hari Senin selanjutnya pada tanggal 21 Juli 2019, donasi Infaq Jariyah pada donatur IDC telah disalurkan sebesar Rp 15 juta, kebutuhan material awal pun sudah dibelanjakan.
PARA RELAWAN MULAI RENOVASI MUSHOLLA
HILMI-FPI dan IDC Bekerjasama Renovasi Mushollah di Kampung Lembur Kidul, Bantarkalong, Cipatujah-Tasikmalaya
Di hari yang bersamaan, relawan dari DPRa FPI Bantarkalong yang dibantu warga langsung melakukan perobohan Mushalla Al Fatihah.
Situasi kian ramai saat rombongan pimpinan Pondok Pesantren Al Mubarok Cangkudu turut hadir memberikan tasyji’ dan irsyadah (motivasi dan arahan) untuk keberlangsungan amaliyah proses renovasi Mushallah.
Pekerjaan meliputi perluasan Mushalla dengan bangunan tembok permanen, pembangunan tempat wudhu & MCK, pengadaan speaker pengeras suara, mushaf Al-Qur’an, buku Iqro’ dan bacaan Islam.
Ketua DPW FPI Kab. Tasikmalaya, KH. Sofyan Al Anshori bersama rombongan dakwah tiba di Desa Bantarkalong, beliau langsung menilik lokasi Mushalla Al Fatihah yang sedang di bongkar total untuk dilakukan perbaikan.
Pengerjaan renovasi tersebut dipimpin oleh Ustad Iyod selaku ketua DPRA FPI Bantarkalong yang juga sebagai Ketua pelaksana pembangunan Mushollah Al Fatihah.
Setibanya di lokasi, beliau langsung memimpin do’a, menyampaikan nasihat, dan memimpin peletakkan batu pertama sebagai tanda bahwa proses bedah Mushalla yang diprakarsai IDC dan seluruh elemen warga Bantarkalong, Cipatujah segera dimulai.
“Alhamdulillah, dikesempatan yang berbahagia ini, dengan kondisi cuaca yang tidak panas, udaranya adem, berkumpul untuk satu maksud dan tujuan yaitu merenovasi atau memperbaiki Mushalla yang sudah tidak rusak dan tidak layak di Kampung Lemur Kidul, Bantarkalong, Cipatujah”, kata KH. Sofyan Anshari dihadapan seluruh warga.
HILMI-FPI dan IDC Bekerjasama Renovasi Mushollah di Kampung Lembur Kidul, Bantarkalong, Cipatujah-Tasikmalaya
Beliau menitik beratkan pada amalan yang luar biasa meski wujudnya tak terlalu besar, memudahkan warga masyarakat beribadah dengan fasilitas mushalla yang akan dihadirkan di tengah-tengah warga kampung lembur kidul.
“Bahwa sudah masyhur terdapat Nash bahwa, ‘Man Banaa Masjidan Banallahu Baitan Fil Jannah’, (Barangsiapa orang yang membangun masjid maka Allah akan membangunkan baginya sebuah rumah di Surga),” ungkapnya.
Beliau juga menegaskan, jangan lihat besar atau kecilnya, karena semua itu sama merupakan amalan yang mulia.
“Sudah berkumpul saudara kita dari IDC yang telah memberikan bantuan berupa donasi, dan yang lain membantu tenaga dan fikirannya, semoga ada dalam kemudahan dan kelancaran,” pungkasnya.
Peletakkan batu pertama secara simbolis langsung dipimpin oleh KH. Sofyan Anshari. “Kita awali dengan bacaan Bismillah,” ucapnya, kemudian beliau pun memimpin do’a bersama.
Berikut Album Foto Kegiatan Renovasi Musholla Al-Fatihah di Kampung Lembur Kidul, Bantarkalong, Cipatujah-Tasikmalaya.
Sumber: hilalmerahindonesia.com