Kereen! Dalam Pertemuan IFPRI Di Amerika, Tokoh Dunia Kagumi Kesuksesan Anies Sediakan Pangan Di Jakarta


Sabtu, 20 Juli 2019

Faktakini.net

Anies Baswedan

Dalam pertemuan International Food Policy Research Institute (IFPRI) kita mengeksplorasi berbagai model kebijakan pangan yang sehat untuk daerah perkotaan.

Alhamdulilah, terobosan kebijakan di Jakarta terkait dengan ketersediaan pangan dan terkendalinya harga pangan di Jakarta telah menjadi perhatian mereka. Bahkan mereka berminat untuk mempelajari lebih jauh terobosan-terobosan kita di Jakarta.

IFPRI sudah memiliki kerjasama dengan Bappenas, dan kita mengeksplorasi hasil kajian mereka di Asia dan Afrika yang bisa dimanfaatkan untuk program pengentasan kemiskinan di Jakarta serta program makanan sehat bagi warga yang secara ekonomi belum bisa mandiri.

Praktek-praktek yang sukses dalam pengentasan kemiskinan di berbagai kota di dunia itu menarik untuk kita pertimbangkan. Itu semua sebagai referensi, bukan sekadar untuk diterapkan. Tidak pernah bisa meng-copy-paste-kan karena konteks sosial, ekonomi dan budaya yang tentu berbeda.