Mau Berkurban? FPI Sumedang Menerima Titipan Hewan Kurban
Jum'at, 19 Juli 2019
Faktakini.net, Sumedang - Hari Raya Idul Adha pada 10 dzulhijjah 1440 Hijriah, FPI Sumedang menerima penitipan hewan kurban dari individu maupun kelompok.
Pemotongan hewan kurban akan di lakukan setelah pelaksanaan shalat idul adha pada 10 dzulhijjah 1440 H sekitar pukul 09.00 WIB di Markaz Syari'ah DPW FPI Sumedang. Sasaran distribusi dari pelaksanaan pemotongan hewan kurban akan dibagikan kepada warga sekitar Markaz Syari'ah DPW FPI Sumedang.
"Kegiatan kurban yang akan dilaksanakan mudah-mudahan bisa memberikan kebahagiaan bagi kaum muslimin hari Ied khususnya dan bisa meringankan beban warga disekitar markaz. Sehingga dengan berdirinya Markaz Syari'ah di jalan prabu gajah agung ini bisa memberikan manfaat bagi kaum muslimin umumnya dan warga sekitar khususnya" ujar Ketua DPW FPI Sumedang, H. Dede, pada hari Jum'at (19/08/19).
H. Dede menambahkan "Untuk Masyarakat umum maupun Sumedang khususnya, Bagi yang ingin menitipkan hewan kurban ke FPI Sumedang bisa menghubungi kontak yang tertera untuk informasi lebih lanjut".
Informasi lebih lanjut bisa menghubungi :
081322125727 ( Ustadz Edi Junaedi )
Majelis Al Fatih - Markaz Syari'ah DPW FPI Sumedang Jl. Prabu Gajah Agung No. 17 Ds. Jatimulya Kec. Sumedang Utara Kab. Sumedang ( Samping Terminal Ciakar )