Banser Membisu Pada Pendemo Bawa Bendera OPM, Teriak Saat Ada Yang Bawa Bendera Tauhid?
Ahad, 25 Agustus 2019
Faktakini.net, Jakarta - Para orang Papua yang pro Organisasi Papua Merdeka (OPM), gerakan pemberontak yang berjuang untuk lepas dari NKRI, ternyata begitu bebas untuk mengibarkan bendera Bintang Kejora di berbagai wilayah di pulau Jawa.
Karena itu netizen menilai ada ketidakadilan Barisan Ansor Serbaguna (Banser) dalam memberikan reaksi soal bendera Bintang Kejora yang dikenal sebagai bendera OPM (Organisasi Papua Merdeka).
Banser dinilai membisu ketika ada demonstrasi yang peserta demonya membawa bendera bintang kejora (OPM) namun berteriak ada seseorang membawa bendera tauhid.
Demikian dikatakan aktivis politik Rahman Simatupang dalam pernyataan kepada SuaraNasional.com yang dikutip oleh Wartakota.info, Jumat (23/8/2019).
“Bendera bintang kejora itu simbol Papua merdeka,” ungkapnya.
Kata Rahman, harusnya Banser mempunyai sikap konsisten dalam membela NKRI ketika ada sekelompok yang mengibarkan maupun membawa bendera bintang kejora.
“Petinggi Banser maupun anak buahnya diam saja. Berbeda ketika ada orang membawa bendera Tauhid langsung dituding ‘radikal, HTI seperti yang menimpa Enzo,” ungkap Rahman.
Selain itu, Rahman kecewa aparat polisi membiarkan demonstran membawa bintang kejora.
“Polisi terlihat lemah dalam menghadapi kelompok pendukung Papua merdeka,” pungkas Rahman.
Warganet juga berkomentar mengenai demo mahasiswa papua yang membawa bendera Bintang Kejora
“Kemana kau @GPAnsor_Satu @mohmahfudmd ??? Disamperin OPM di Istana niiih..
Kalau Bendera Tauhid Getol ngecap Radiikal deh. Cc Biar kau tau @ferrykoto sikap mereka yg memuakkan. Tulis Akun @conan_idn”
Kemana kau @GPAnsor_Satu @mohmahfudmd ???
Disamperin OPM di Istana niiih..
Kalau Bendera Tauhid Getol ngecap Radiikal deh. 🙈🤧
Cc Biar kau tau @ferrykoto sikap mereka yg memuakkan. https://t.co/wYovdhwqaH
— Damai Indonesiaku 🇮🇩🇵🇸 (@conan_idn) August 23, 2019
Sumber: wartakota.info