HILMI - FPI Bati - Bati Salurkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran
Kamis, 29 Agustus 2019
Faktakini.net, Tanah Laut - Pada hari Senin (26/8/2019) HILMI - FPI Bati-Bati menyerahkan hasil galang dana kepada para korban kebakaran di Desa Bati-Bati, Kalimantan Selatan.
Yang mana musibah itu menghanguskan 6 buah rumah di Gang Hijrah Rt. 11 Desa Bati-Bati Kecamatan Bati-Bati Kabupaten Tanah laut, pada Senin malam,19 Agustus 2019 pukul 10.30 Wita.
HILMI-FPI serta PC MPI Bati-Bati gerak cepat agar bisa membantu korban kebakaran dengan cara menurunkan para laskar dan Mujahidah nya ke jalan untuk galang dana di Jalan A. Yani Bati-Bati selama 6 hari berturut- turut.
Pada hari Senin ,26 agustus 2019 melalui ketua DPC FPI Bati-Bati H. Mus mulyadi menyerahkan hasil Galang dana kepada korban kebakaran yang berjumlah Rp. 22.300.000 diserahkan langsung kepada korban.
Dalam penyerahan ini juga di hadiri ustadz Zein Tabaniy, Pangda LPI Kalsel serta aparat kepolisian, Kecamatan,Ketua Rt dan ketua Posko Kebakaran.
Pangda LPI Kalsel ustadz Zein Tabaniy mengatakan, "semoga dari hasil galang dana ini yang mana dari masyarakat yang telah menyumbangkan rezekinya melalui HILMI-FPI Bati-Bati bisa meringankan kan beban saudara kita yang terkena musibah".
Foto : HILMI-FPI Bati-Bati Serahkan hasil galang dana untuk korban kebakaran di Gang Hijrah Desa Bati-Bati, Senin (26/08/2019)
Sumber: Ilham Hanafi, FPI (Kalsel) 2019