Masya Allah, Gigihnya Enzo Allie demi Bela NKRI, dari Latihan Fisik hingga Rajin Ibadah
Sabtu, 10 Agustus 2019
Faktakini.net, Jakarta - Ulet, tekun, dan rajin kata yang pantas untuk menggambarkan sosok Enzo Zenz Allie (18) dalam menggapai cita-citanya menjadi prajurit TNI. Enzo merupakan seorang remaja yang memiliki darah blasteran atau keturunan Indonesia-Prancis yang lulus mengikuti seleksi Akademi Militer (Akmil) TNI.
"Perjuangannya, tekunnya, uletnya, rajinnya Enzo memang lebih dari siswa dari pada umumnya. Dia sadar ingin menjadi prajurit (TNI)," kata Guru Kimia sewaktu di SMA Pesantren Unggul Albayan, Serang, Deden Ramdani, Rabu (7/8/2019).
Persiapan Enzo agar diterima menjadi anggota TNI sudah dilakukan sejak dirinya masih duduk di kelas 10 dengan sering latihan fisik seperti lari, berlatih push-up, sit-up, bahkan renang dan memanah.
Hingga duduk di kelas 12, pihak sekolah mendukung cita-citanya dengan mengizinkan Enzo berlatih fisik di pinggir Pantai Anyer seminggu tiga kali dengan didampingi guru olahraga.
"Sebagai bentuk supporting diizinkan khusus kepada Enzo. Orangtua koordinasi dengan kita kemudian diberikan izin latihan fisik di pantai," ujarnya.
Enzo
Prestasi pun sempat diraih anak pasangan dari almarhum Jean Paul Francois Allie, warga negara Prancis dan Siti Hajah Tilaria asal Sumatera Utara (Sumut) yang lahir di Bandung, Jawa Barat itu.
Enzo tercatat pernah juara ll renang jarak 50 meter di Popda serta juara satu lari jarak 400 meter dan 800 meter di Kejurkab itu.
Alhasil, pada saat tes fisik atau kesamaptaan Enzo juga cukup baik. Dia bisa lari 3.000 meter selama 12 menit. Lalu pull-up 19 kali, sit-up 50 kali, push-up 50 kali dalam waktu 60 detik. Dia juga mampu berenang sejauh 50 meter dalam waktu satu menit.
Kegigihan Enzo yang tinggi ingin membela dan menjaga NKRI membuahkan hasil setelah lolos seleksi Akmil TNI 2019.
"Pesannya selalu bersyukurlah kepada Allah SWT, rangkul peluk orangtua kita. Istiqomah, pegang serta nilai al bayan. Akhlakul Karimah, dan jangan tinggalkan salat berjamaah," ujarnya
Foto: Enzo
Sumber: okezone.com