Dipimpin Ustadz Sugianto, Laskar FPI Poso Berjuang Padamkan Api Kebakaran Pegunungan Lanto Jaya



Sabtu, 14 September 2019

Faktakini.net, Jakarta - Puluhan laskar dan relawan dari DPW-FPI Poso berjibaku untuk memadamkan kobaran api yang terjadi akibat kebakaran hutan di Pegunungan Desa Lanto Jaya Kabupaten Poso, pada Kamis 12 September 2019 kemarin.

Masih belum diketahui apa penyebab kebakaran tersebut, sementara kobaran api membesar ditambah angin kencang sehingga membuat api terus melebar.

DPW-FPI Poso membantu pemadaman api dengan peralatan seadanya berupa ranting-ranting pohon serta air yang dipikul menggunakan tanki penyiram air, melewati hutan dan bukit untuk menunu ke titik lokasi kebakaran di pegunungan Desa Lanto Jaya.

Pegunungan Lanto Jaya Dilahap 'Si Jago Merah', FPI Poso Terjun Padamkan Api
23 Laskar Pembela Islam markaz wilayah (Mawil) Poso di terjunkan yang di pimpin langsung oleh Ustadz Sugianto Kaimudin ketua dewan pimpinan daerah sulawesi tengah.

“Kami berada di sini sejak pukul 23:00 malam dan langsung kami berupaya memadamkan api dengan perlatan sederhana berupa kayu serta ranting-ranting untuk memadamkan api,” ungkap Ustadz Sugianto Kaimudin, Ketua DPD HILMI-FPI Sulteng.

Hingga Jum’at (13/9/2019) pukul 04.00 WITA sore, api berhasil di padamkan oleh Laskar Pembela Islam Mawil Poso. Alhamdulillah dengan izin Allah para relawan berhasil memadamkan kobaran api.

“Semua ini kami lakukan hanya semata-mata mengharap ridho dari Allah SWT. Semangat para laskar pembela Islam terus digaungkan melalui kumandang Takbir di tengah kobaran api,” paparnya.

Tim relawan FPI Poso juga mendapat bantuan berbagai rekan ormas lain yaitu Siap Kerja Untuk Ummat (SKUT) dan Syarikat Kerja Pemuda Islam (SKPI) serta Majelis Ta’lim Muhajirin Poso turut membantu memadamkan api dengan penuh antusias.

Sumber: HILMI - FPI