Peduli Wamena, FPI Salurkan Bantuan Kemanusiaan Untuk Wamena Melalui Rekening Resmi Ini
Ahad, 29 September 2019
Faktakini.net, Jakarta - Kerusuhan yang terjadi di Wamena, Papua semakin memprihatinkan.
Saat ini warga pendatang disana seperti dari Padang, Bugis dan lainnya yang mayoritas beragama Islam, menjadi sasaran serangan dan pembantaian yang dilakukan oleh kelompok yang diduga kuat pro OPM.
Sudah 32 lebih korban nyawa yang melayang, belum lagi yang luka-luka. Para pengungsi makin mengalir dan mereka pun sangat membutuhkan berbagai bantuan.
Karena itu DPP FPI akan menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk korban kerusuhan di Wamena ini, dan bagi yang ingin memberikan donasi silahkan ke nomor rekening resmi FPI berikut ini:
HILMI - FPI PEDULI
Rekening a/n Kemanusiaan FPI
Bank Syariah Mandiri 7001440707
Kode Bank 451