Rusuh Di Wamena Papua, Massa Bakar Kantor Bupati Dan Perkantoran Lainnya


Senin, 22 September 2019

Faktakini.net, Jakarta - Unjuk rasa ribuan massa terdiri dari pelajar SMA, mahasiswa dan elemen masyarakat lainnya di Kota Wamena, Papua berujung kerusuhan, Senin (23/9/2019). Massa gabungan membakar sejumlah perkantoran di Kota Wamena.

Perkantoran yang dibakar diantaranya Kantor Bupati Wamena, Kantor Bapeda, Kantor BPS, Kantor KUA dan sejumlah kantor di tengah Kota Wamena. Massa yang beringas juga merusak dan membakar sejumlah toko yang ada di Kota Wamena.

Unjuk rasa anarkistis ini dipicu isu ada salah satu guru SMA PGRI pada Sabtu kemarin 22 September 2019 melontarkan kata-kata rasis kepada salah satu murid asli Papua.

Akibatnya ribuan massa mulai berkumpul di Kota Wamena dan melakukan unjuk rasa yang berujung anarkistis.

Sampai saat ini aparat keamanan terdiri dari Polres Wamena dan Kodim masih bersiaga di tengah kota.

Kepala Penerangan Kodam XVII/Cenderawasih Letkol CPL Eko Daryanto saat dihubungi SINDOnews membenarkan adanya aksi unjuk rasa yang berujung anarkistis.

"Saat ini aparat jajaran Kodam Cenderawasih masih memantau perkembangan yang ada di lapangan. Nanti kalau infonya sudah lengkap akan disampaikan," kata Kapendam saat dihubungi SINDOnews via ponselnya.

...

Dan di media sosial juga beredar luas laporan kejadiannya

Selamat pagi Mohon ijin melaporkan perkembangan sementara di wamena sbb :

Laporan awal

1. Ijin melaporkan pada hari Senin tanggal 23 september 2019 pukul 07.25 wib bertempat di jalan Yos Sudarso distrik Kabupaten Jayawijaya Telah dilakukan penyerangan oleh anak  sekolah SMA PGRI jalan Bhayangkara kota Wamena bergabung dgn masyarakat dgn Jumlah total sekitar 200 orang.
Mrk menuju ke sekolah yayasan pendidikan Islam YAPIS Kota Wamena Kabupaten Jayawijaya Wamena dan saat ini terus bergerak dlm bentuk kelompok dan meluas kedalam kota Wamena. .

a. Sejauh ini pergerakan masa terpecah menjadi beberapa bagian sbb :
 1) kantor bupati sekitar 500 an
2) masaa yg masih bergerak sekitar 200 an ( saat ini masih berada di sekitaran bank Papua, )
3) saat sebagian masa tsb bergerak, mrk sempat membakar roko di sekitar super market yudha ( jln sapi darwi) ( peristiwa pukul 09.00 wit)

Adapun Titik kumpul massa sbb :

1. Jumlah 150 massa berkumpul di perempatan homhom.
2. Jumlah 100 orang berkumpul di jalan raya Sudirman.
3. Jumlah 100 orang berkumpul dijalan

2 Pukul 10.15 wit di kantor bupati Jln Yos Sodarso seluruh  masy yang sudah berkumpul  di depan kantor bupati sudah mulai anarkis dan melempari kantor bupati dengan batu. ( perkiraan 500 org)

3. Dari pemantauan di lapangan seluruh aktifitas pertokoan dan sekolah termasuk kantor pemerintah dan swasta lumpuh dan masy berkumpul di kantor polres, kantor kodim dan koramil

4. Pada pukul 10.27 wit , terjadi pembakaran kembali kantor otomomi daerah, jln yos sudarso.

Perkembangan dilaporakan , Ump 🙏🏼

Foto: Unjuk rasa ribuan massa terdiri dari pelajar SMA, mahasiswa dan elemen masyarakat lainnya di Kota Wamena, Papua berujung kerusuhan dan pembakaran, Senin (23/9/2019).

Sumber: sindonews.com