Anies Libatkan Perusahaan Digital Lintas Sektor Untuk Lebih Efisien Layani Warga


Rabu, 23 Oktober 2019

Faktakini.net

Anies Baswedan

Sebagai lanjutan dari proyek Smart Collaboration, kemarin (22/10), jajaran Pemprov DKI Jakarta bersama puluhan perusahaan digital lintas sektor duduk bersama menyampaikan permasalahan yang dihadapi warga Jakarta, berikut dengan mendiskusikan solusinya.

Pelibatan perusahaan digital ini dinamakan collaborative sandbox. Diibaratkan sebuah sandbox atau kotak pasir di taman bermain anak, Pemprov DKI mendorong para startup untuk menjadikan Jakarta sebagai arena bermain (playground) dalam mengembangkan inovasi, menyelesaikan permasalahan riil dengan berkolaborasi langsung dengan pemerintah.

"Tujuannya adalah kita ingin membuat agar pelayanan dari Pemprov kepada warga itu bisa lebih efisien. Tujuannya agar warga bisa lebih dimudahkan dalam segala aspek dari aspek misalnya situasi kegentingan sampai urusan pendidikan, kesehatan, perizinan dan lain-lain," ungkap Gubernur @aniesbaswedan.

Dengan kerjasama ini diharapkan warga bisa mendapatkan pelayanan lebih baik. Apa kamu ide keren sebagai solusi dari permasalahan di sekitarmu? Bagikan di kolom komentar ya!

#DKIJakarta⁣

#Jakarta

#PemprovDKIJakarta⁣

#AniesBaswedan⁣

#JakartaSmartCity⁣

#JakartaBerkolabo2asi

Sumber: @jsclounge