DPW FPI Lebak Selatan Galang Dana Untuk Korban Kemanusiaan Wamena




Jum'at, 18 Oktober 2019

Faktakini.net, Lebak -- DPW FPI Lebak Selatan kembali melakukan penggalangan dana bagi korban kemanusiaan yang terjadi di Indonesia pada umumnya khususnya di Wamena Papua.

Sebagaimana diketahui di Wamena terjadi penyerangan dan pengusiran terhadap warga pendatang yang mayoritas Muslim yang dilakukan oleh kelompok pro OPM.

Sudah puluhan umat Islam yang tewas, ratusan korban luka-luka dan ribuan lainnya berada di kamp-kamp pengungsian akibat ulah kelompok Radikal tersebut.

Aksi penggalangan dana dilakukan pada Kamis (17/10/2019) siang hari bertempat di Kec Bayah dan Kec Malimping Lebak Banten.

Hasil penggalangan dana tersebut akan langsung disetorkan kepada keluarga korban kemanusiaan khususnya di Wamena Papua melalui HILMI DPD FPI Banten.





Posting Komentar untuk "DPW FPI Lebak Selatan Galang Dana Untuk Korban Kemanusiaan Wamena"