Miris! Korban Selamat Tragedi Wamena: Kami Diseret, Diperlakukan Seperti Binatang


Kamis, 3 Oktober 2019

Faktakini.net, Jakarta - Sri Lestari, nama perempuan 40an tahun yang selamat dari tragedi pilu di Wamena Papua. Meski terluka di bagian kepala dan tertusuk di bagian pinggul, nyawa Sri tak melayang.

Sri jelas masih trauma. Dengan terbata, Sri menceritakan semua kepahitan yang tak pernah disangka-sangkanya.

"Mereka menyeret paksa kami keluar semua dari dalam mobil. Kami diperlakukan seperti binatang. Apa salah kami?" kata Sri menyampaikan cerita.

Mobil yang dinaiki Sri untuk mengungsi dihadang. Sembilan orang tak diketahui nasibnya. Sri sendiri mengaku dikeroyok tiga orang, padahal dia seorang wanita paruh baya.

"Saya ditusuk di pinggul sebelah kanan, lalu di dada dan dagu. Mata saya juga hampir ditusuk. Beruntung saya bisa menghindar dan mengenai pelipis mata saya. Saya yakin ini kuasa Tuhan, masih diberi hidup sampai detik ini,” lanjut Sri.

Sri merasa sangat bersyukur karena dirinya masih selamat. Apalagi di kantor polisi, Sri bertemu dengan suaminya yang juga selamat. Aparat mampu menolong Sri. Puluhan nyawa menjadi korban dalam tragedi berdarah di Wamena, Papua.

Sumber: tarbawia.net

3 komentar untuk "Miris! Korban Selamat Tragedi Wamena: Kami Diseret, Diperlakukan Seperti Binatang"

  1. Enak-enaknya bandit badut berdasi menikmati fasilitas sarana prasarana dari uang pajak rakyat & hasil bumi nusantara tp hasil kerja nya tidak becus membuat masyarakat susah & sengsara!!

    BalasHapus
  2. Izin ya admin..:)
    Yuk dapatkan hadiah ny dengan modal 20rb saja sudah bisa menikmati semua permainan poker di ARENADOMINO loh yuk langsung saja.. WA +855 96 4967353

    BalasHapus