(Video) FPI Tirtayasa Dan B-TeL Salurkan Air Bersih Untuk Tiga Musholla Di Tirtayasa Banten
Kamis, 28 November 2019
Faktakini.net, Serang - Dampak kemarau panjang masyarakat Serang utara terutama Kec. Tirtayasa sangat membutuhkan air untuk memenuhi kebutuhannya untuk berwudhu dan keperluan toilet.
Demi memenuhi kebutuhan air warga, FPI Tirtayasa dan B-TeL melakukan aksi bakti sosial penyaluran air bersih untuk tiga mushola dimana sumber air dari ketiga mushola tersebut mengering pada Rabu (27/11/2019) siang kemarin.
Warga sekitar juga tak lupa mengucapkan banyak terima kasih kepada FPI dan B-TeL atas kepedulian warga sekitar untuk mengatasi kekeringan yang diderita warga.
Berikut tiga mushola yang tersalurkan kebutuhan air bersih.
1. Mushola Darul Iqomah Kp Pontang Legon RT 07/03 Kec. Tirtayasa.
2. Mushola Al-Ikhlas Kp Pontang Legon RT 09/03 Kec. Tirtayasa.
3. Mushola Nurul Huda Kp Pontang Legon RT 08/03 Kec. Tirtayasa.
Klik: