FPI Sulteng Bagikan Logistik Dan Peralatan Dapur Untuk Korban Banjir Di Kulawi

 Jum'at, 20 Desember 2019

Faktakini.net, Jakarta - Banjir bandang yang melanda Desa Bolapapu pada Kamis (12/12/2019) hingga kini masih menyisakan duka.

Relawan HILMI-FPI Sulteng yang di pimpin Ust.Sugianto Kaimudin yang berada di lokasi sejak (14/12/2019) telah membangun posko kemanusiaan yang berada di Kulawi dan berjarak 3 Kilo Meter dari lokasi terparah yaitu Desa Bolapapu Kecamatan Kulawi.

Sigi, 19/12/19 relawan FPI-HILMI berhasil menyalurkan logistik dan peralatan dapur berupa ceret, tempat nasi, sendok nasi,baskom dan gelas sebanyak 133 yang di salurkan untuk korban banjir bandang desa bolapapu kecamatan Kulawi kabupaten Sigi.

Masyarakat sangat antusias atas logistik yang di salurkan relawan HILMI-FPI Sulteng, "Alhamdulillah kami sangat bahagia atas bantuan ini dan juga sangat berterimakasih kepada FPI yang tak hanya memberikan bantuan logistik juga membantu membersihkan rumah - rumah kami dari lumpur sisa banjir" Ucap salah satu warga Desa Bolapapu.

Di sisi lain para relawan juga masih bekerja membersihkan kan selokan dan rumah warga yang teremdam oleh lumpur.