DPW FPI Kab Bekasi Kerjasama Dengan Ponpes Buka Posko Banjir Di Tarumajaya



Sabtu, 4 Januari 2020

Faktakini.net, Jakarta - Desa Samudera Jaya, Kec. Tarumajaya, Kab. Bekasi, Jawa Barat masih kerendam air sampai sepaha orang dewasa akibat hujan yg terjadi diawal tahun baru 2020.

Desa-desa disekitarnya pun juga mengalami hal yang sama seperti Desa Segara Jaya, Kec. Tarumajaya dan Desa Buni Bakti dan Hurip Jaya, Kec. Babelan.

Ada 2 penyebabnya :
1. Wilayah bawah (rendah)
2. Imbas jebolnya Kali CBL.

Menurut laporan masyarakat setempat, dalam kondisi normal, banjir baru surut seminggu kemudian. Dengan catatan, tdk ada curah hujan lebat dan kali CBL (Cibitung Bekasi Laut) kondisinya normal.

"Alhamdulillah  semalam datang utk cek lokasi ke daerah tsb dan bisa bertemu dgn RT, RW,  dan BPD serta Para Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat lainnya yg ada disana", kata Buya Husein selaku Wakil Ketua Bidang Keorganisasian DPW FPI Kab Bekasi, yang sekaligus juga Pimpinan Majelis Ta'lim Umar Bin Abdul Aziz (MUBAZ), Sabtu (4/1/2020).

Alhamdulillah mereka sangat mendukung dan sangat berterimakasih kepada FPI yang sudah peduli mau terjun langsung membantu dan peduli kpd FPI. Mudah-mudahan FPI Tarumajaya dan Kab Bekasi tambah berkah, kata tokoh masyarakat yang merupakan anggota BPD Desa Samudera Jaya.

Alhamdulillah Pondok Pesantren Daarul Ahsani yg ada disana, mau bekerjasama dan menyiapkan satu ruangan Pondok untuk dijadikan Posko Terdampak Banjir...

Pertemuan dilakukan di Pondok Pesantren Daarul Ahsani. Dan
In-syaa Allah Posko Banjir resmi dibuka hari ini, Ahad, 5 Januari 2020.

Bagi para donatur yang mendonasikan sebagian hartanya, bisa langsung menghubungi Korlapnya, yaitu :

- Buya Husein (DPW FPI Kab Bekasi) WA 081382090088
- Ust. Fakhri (Ponpes Daarul Ahsani) 081314904865, WA +96181232715