Para Ulama Dan Habaib Mengecam Pengeroyokan Terhadap Habaib Di Luar Batang
Jum'at, 17 Januari 2020
Faktakini.net
Assalamu'alaikum.wr.wb.
Bissmillahirrohmanirrohim
Terkait dengan peristiwa penyerangan, pengeroyokan, penganiayaan yang terjadi terhadap Ketua Nadhir Masjid Jami' dan Makam Keramat Luar Batang yang mana adalah Dzurriyah Rasulullah SAW (Habaib/Sayyid) beserta korban lainnya oleh sekelompok oknum setempat. Pada hari Selasa, 14 Januari 2020 jam 14.30 WIB.
Didukung dengan bukti faktual (sesuai standar peosedur pembuktian pidana) yakni informasi melalui laporan lisan, Video dan foto kejadian perkara. (Terlampir).
Maka segenap elemen dari seluruh tokoh Ulama dan Habaib umumnya. Dan juga segenap elemen masyarakat muslimin dan mu'minin, sangat mengutuk dan mengecam insiden pengeroyokan, penyerangan dan penganiayaan secara brutal dan sangat tidak manusiawi.
Yang menimbulkan korban yaitu kerabat sekaligus Ketua Nadzir Masjid & Maqam keramat luar batang yaitu :
1. Habib Muhammad Fahmi Alaydrus
2. Sayyid Ibrohim Almusawa
3. Adi Sam
Dengan mengacu pada alat bukti cukup sesuai penyidikan kepolisian yaitu visual berupa Video & foto berikut para saksi kejadian, dan hasil visum.
Kami para Korban menuntut agar seluruh Pelaku pengeroyokan & penganiayaan pada waktu insiden tersebut apalagi yang sudah jelas terekam di dalam Video.
Wajib di tangkap sampai dengan aktor di belakang layarnya yang mengintimidasi petugas BPN melalui pembicaraan di HP, terutama 2 orang yang diduga aktor utamanya yaitu :
-faisal
-mansyur
jika permohonan kami para saksi korban tidak di akomodir maka kami akan blow up secara besar besaran di seluruh media nasional terkait insiden tersebut.
Semua permintaan para Korban di atas adalah sudah sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku khususnya KUHP pidana. Dan demi tegaknya aturan, keamanan, stabilitas.
Terima kasih.
Jakarta, 17 Januari 2020.
Tertanda:
1.Habib Muhammad Fahmi bin Hamid Alaydrus
2.Sayyid Ibrohim almusawa
3. Adi Sam.
Wassalamualaikum, Wr, Wb