Tiba Di Banten, Laskar FPI Brebes Langsung Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir Dan Longsor
Selasa, 21 Januari 2020
Faktakini.net, Jakarta - Segala Puja dan Puji Syukur selalu terpanjatkan kepada ALLAH SWT yang telah memberikan RAHMATNYA untuk kita semua, khususnya ALLAH SWT telah memberikan nikmat yang luarbiasa yaitu dengan mentakdirkan adanya Ormas Islam di INDONESIA yang selalu istiqomah dalam menjadi PELAYAN UMAT DAN PEMBELA AGAMA yaitu FRONT PEMBELA ISLAM (FPI).
Selain itu FPI juga selalu terdepan dalam misi kemanusiaan, disaat bencana terjadi di negeri ini maka pasti akan ada orang berbaju putih yang datang lebih awal sebelum yang lain datang dan orang berbaju putih tersebut dengan sigap langsung terjun membantu setiap korban bencana dan siapakah itu ????? Itu adalah FPI.
Dan Alhamdulillah,,,, sampai saat ini pun FPI masih terus berjuang membantu umat yang terkena musibah diantaranya di Banten. Sama halnya dengan FPI yang di daerah yang terus melakukan AKSI KEMANUSIAAN PENGGALANGAN DANA yang nantinya akan disalurkan ke tempat bencana tersebut.
Salah satunya FPI Brebes beserta sayap juangnya LPI & MPI hingga saat ini masih terus berjalan AKSI KEMANUSIAAN tersebut. Bahkan kemarin (Senin, 20 Januari 2020) FPI Brebes telah memberangkatkan LASKAR nya ke BANTEN untuk menyalurkan Bantuan dari Masyarakat Brebes (Uang, Beras, Mie Instan) sekaligus menjadi RELAWAN di BANTEN hingga kondisi mulai membaik.
Alhamdulillah, LASKAR FPI yang kemarin berangkat kini sudah sampai di POSKO BENCANA DPD FPI BANTEN pada hari Senin tanggal 20 Januari 2020 Pukul 19.45 WIB yang bertempat di Rumah Imam Daerah FPI Banten. Amanat dari masyarakat Brebes yaitu Bantuan (Uang, Beras, Mie Instan) pun sudah diserahkan kepada petugas Posko Bencana DPD FPI BANTEN yaitu Ustadz Muhammad Syukron.
Kami dari FPI Brebes mengharap do'a kepada umat muslimin khususnya Masyarakat Brebes agar LASKAR FPI BREBES dan Seluruh Laskar FPI yang kini sedang berjuang menjadi Relawan Kemanusiaan di Banten agar senantiasa diberikan kesehatan, umur panjang, istiqomah, serta hajatnya di qobulkan ALLAH SWT. Dan bagi para korban agar diberi kekuatan, kesabaran dan keikhlasan atas musibah yang terjadi.
Amin Ya Robbal 'Alamin.
#Terima_Kasih_FPI
Sumber:
_Media FPI Brebes_