Arahan Habib Rizieq Soal Sholat Jum'at Wajib Atau Tidak Ditengah Wabah Corona




Kamis, 19 Maret 2020

Faktakini.net, Jakarta - Imam Besar Habib Rizieq Shihab memberikan arahan tentang pelaksanaan Sholat Jum'at di tengah meluasnya wabah virus Covid-19 (Corona), penyakit berbahaya dari negeri Cina yang telah menyebar ke banyak negara termasuk Indonesia.

"Penyebaran Corona di Jakarta sudah tingkat sangat berbahaya, setiap hari korban sakit & meninggal berjatuhan, bahkan semakin meningkat, maka di ZONA CORONA spt Jakarta ikuti Fatwa MUI & Petunjuk Medis Pemerintah utk PENCEGAHAN jauh lebih utama. Bukan kita takut Corona, kita tetap TAWAKKAL kpd Allah SWT,  tapi kita wajib juga IKHTIYAR mencegah FITNAH jgn sampai nanti ada jama'ah Masjid kena Corona, lalu Masjid dituduh penyebarnya krn tetap gelar Shalat Jama'ah & Jum'at. Sdg di wilayah luar yg jauh dari ZONA CORONA, tentu Shalat Berjama'ah & Jum'at di Masjid tetap wajib dilaksanakan.", ujar Habib Rizieq.