Cegah Corona, FPI Poso Semprotkan Disinfektan Dari Taman Kota Hingga Moengko Lama


Ahad, 29 Maret 2020

Faktakini.net, Jakarta - Covid-19 virus yang berasal dari china terus menyebar di berbagai belahan dunia termasuk indonesia, virus yang dapat menularkan dari manusia ke manusia ini terus menimbulkan korban jiwa dan juga dampak ekonomi di seluruh dunia.

Indonesia yang hingga (29/03/2020) terdapat 1285 Orang positif, 114 meninggal dunia, dan 64 orang sembuh, nilai ini setiap harinya terus bertambah sejak di temuan awal Covid-19 di indonesia pada 2 maret 2020.

Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Front Pembela Islam (FPI) Kabupaten Poso terus melakukan disinfektan atas permintaan masyarakat, baik di masjid, kantor pelayanan publik, ponpes yang terdapat di dalam kota poso ataupun di wilayah pesisir kota.

Ahad (29/03/2020) DPW-FPI Poso kembali turun melakukan disinfektan, yang di pimpin Ust.Teguh Suratno Wali Laskar Pembela Islam Mawil Poso, bersama puluhan laskar dan di dampingi Ust.Sugianto Kaimudin Ketua Dewan Pimpinan Daerah FPI Sulteng. Yang kali ini ke rumah - rumah masyarakat di Sepanjang Jalan Trans Sulawesi dari taman kota hingga kelurahan moengko lama, dengan menggunakan alat penyemprot dan tandon yang berisi disinfektan.

Disinfektan yang di mulai dari ba'da dzuhur hingga menjelang magrib in tak kurang puluhan rumah dan toko - toko yang berada di sepanjang Jalan Trans Sulawesi di disinfektan oleh DPW-FPI Poso.

"Kali ini atas permintaan masyarakat kami turun menyemprotlan disinfektan di rumah - rumah warga di sepanjang jalan dan alhamdulillah sekitar puluhan rumah dan toko yang kami disinfektan" Terang Ust.Teguh Suratno

"Hari ini FPI Poso kembali turun untuk disinfektan, yg kali ini di rumah - rumah warga semenjak kmarin mereka sudah melakukan hal serupa di ponpes, masjid pelayanan publik di daerah poso ini, kami juga memohon doanya kepada seluruh masyarakat mengingat palu yang juga di daerah sulawesi tengah telah terdapat 2 orang yang positif Covid19 sehingga kegiatan disinfektan ini kami dapat terus lakukan demi menjaga tersebarnya Covid19 di wilayah poso aamiin yaa robbal alaamiin" tutup Ust.Sugianto Kaimudin