FPI Balangan Kalsel Semprotkan Disinfektan Di Masjid, Sekolah, Kantor Desa Dan Tempat Umum
Jum'at, 27 maret 2020
Faktakini.net, Jakarta - Sebagai upaya untuk mengurangi penyebaran virus Corona atau Covid-19, berbagai macam cara di lakukan untuk memutus mata rantai penyebaran virus yang mematikan tersebut, salah satunya dengan penyemprotan disinfektan.
Mendukung program dan himbauan pemerintah untuk memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19, DPW FPI Balangan melakukan kegiatan penyemprotan disinfektan di beberapa tempat ibadah seperti masjid, musholla, sekolah, TPA dan kantor desa serta tempat umum.
Penyemprotan disinfektan ini diharapkan bisa memaksimal pencegahan Covid-19. Berikut beberapa mesjid yang telah di semprot disinfektan :
Mesjid Jami Al-Jihad desa Teluk Bayur, Mesjid Jami Baiturrahman desa Mihu rt 01 dan 03, Mesjid Jami Bata Batuah desa Bata rt 01, dan Mushalla Darul Huda desa Teluk Bayur rt 04, Darul Wafa desa Teluk Bayur rt 03, Nurul Hidayah desa Handiwin dan Raudhatul Jannah desa Bata rt 02.
Balai desa Teluk mesjid Batu Mandi, TK dan TPA As'saadah desa Teluk Mesjid kecamatan Batu Mandi dan taman tiwadak Batu Mandi.
Habib Zacky Alaydrus mengimbau masyarakat Balangan untuk mematuhi anjuran pemerintah dalam menghindari penyebaran Covid-19 ini, dengan terus menjaga jarak aman dalam bersosial dan tetap di rumah.
"Kita jangan main-main dengan bahaya penyebaran virus corona atau covid-19 ini. Masyarakat muslim mulailah untuk memperbanyak istighfar dan berdoa di rumah, memohon kepada Allah SWT, agar Allah SWT segera mengangkat musibah yg melanda saat ini", pungkas beliau.
Sumber: Arman, Media FPI Balangan