FPI Beber Cirebon Kembali Semprot Disinfektan Ponpes Al Antik Di Desa Halimpu


Jum'at, 10 April 2020

Faktakini.net, Jakarta - Untuk mencegah penyebaran virus Corona DPC FPI Kec. Beber turun langsung melakukan penyemprotan cairan Disinfektan.

Pada hari jum'at tanggal 10 april 2020 Relawan FPI Kec. Beber kembali melakukan penyemprotan disinfektan di Pompes Al-antik yang berlokasi di Desa Halimpu Kec. Beber, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Sebelumnya pada hari Ahad (5/4/2020) telah dilakukan penyemprotan disinfektan di tempat yang sama.

Kegiatan yang dilakukan sejak pukul 14:30 WIB ini dipimpin langsung oleh perwakilan DPC FPI Kec. Beber Ustadz Didi.