Hingga Malam, Relawan FPI Kab Bandung Evakuasi Para Korban Banjir Di Baleendah
Rabu, 1 April 2020
Faktakini.net, Jakarta - Hingga malam hari ini, Rabu 1 April 2020, tak mengenal lelah Para Relawan HILMI FPI Kabupaten Bandung terus mengevakuasi warga yang terdampak banjir di Kecamatan Baleendah, Dayeuh Kolot dan sekitarnya.
Dengan menggunakan Perahu Karet dan peralatan seadanya, namun tak membuat surut semangat para Relawan melayani Masyarakat.
Para Relawan terus berpatroli menggunakan perahu karet, membantu warga yang sehabis pulang kerja menyebrangi banjir dengan menggunakan perahu karet.
Rasa lelah, dingin, mereka tahan demi melayani masyarakat yang membutuhkan bantuan. Ustadz Asep Heri selaku Ketua DPW FPI Kab Bandung turut serta membantu mengevakuasi warga.
"Alhamdulillah, hari ini seharian kami terus mengevakuasi saudara-saudara kita para korban banjir yang ingin menyeberang. Semoga bisa sedikit bantu meringankan penderitaan mereka", ujar Ustadz Asep.