10 Hari Terakhir Ramadhan, FPI Brebes Bagikan 1.285 Paket Takjil Buka Puasa Dan Masker Di 4 Kecamatan


Ahad, 17 Mei 2020

Faktakini.net, Jakarta - Tak terasa sudah masuk pada 10 hari terakhir Bulan Suci Ramadhan 1441 H. Dibalik adanya Covid-19 DPW FPI Brebes melalui LPI dan MPI nya terus melakukan kegiatan Berkah Ramadhan dengan membagikan takjil buka puasa untuk masyarakat Brebes.

Kali ini bukan saja takjil buka puasa yang dibagikan melainkan juga membagikan masker untuk para pengguna jalan dan warga.

Untuk pembagian takjil kali ini FPI Brebes membuat 1.285 takjil gratis untuk buka puasa yang dibagikan 4 kecamatan, meliputi :

1. Kecamatan Brebes (Kel. Limbangan Kulon & Kel. Limbangan Wetan (Areal Pintu Tol Brexit)

2. Kecamatan Wanasari (Perempatan RS Bhakti Asih)

3. Kecamatan Bulakamba (Pasar Banjaratma dan Warga Banjaratma)

4. Kecamatan Jatibarang (Pasar Jatibarang)

Kegiatan tersebut sangat disambut antusias oleh masyarakat, karena dalam bulan Ramadhan ini hanya FPI yang gencar melakukan aksi berbagi takjil untuk masyarakat Brebes.

Dan saat ini masyarakat Brebes banyak yang berbalik yang dulunya benci sekarang menjadi cinta, yang dulu termakan isu sekarang melihat dengan mata aksi nyata.

Semoga kegiatan tersebut akan terus berlanjut hingga Ramadhan tahun ini selesai, karena berbagi keberkahan untuk berbuka puasa sangatlah mulia sebagaimana tertuang dalam sebuah hadits dari Zaid bin Khalid Al-Juhani radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

مَنْ فَطَّرَ صَائِمًا كَانَ لَهُ مِثْلُ أَجْرِهِ غَيْرَ أَنَّهُ لاَ يَنْقُصُ مِنْ أَجْرِ الصَّائِمِ شَيْئًا

“Siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga.”
(HR. Tirmidzi no. 807, Ibnu Majah no. 1746, dan Ahmad 5: 192. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa hadits ini shahih)

"Semoga setiap langkah kaki kita semua yang menuju dalam hal kebaikan akan mendapatkan Ridlo ALLAH SWT. Amin Ya Robbal 'Alamin", ujar Ustadz Hasanuddin Latief Sekretaris DPW FPI Brebes.

Sumber: DPW FPI Brebes