Selama Ramadhan 1441 H, FPI Salurkan 28.200 Paket Nasi Untuk Tenaga Medis Dan Warga DKI




Selasa, 26 Mei 2020

Faktakini.net, Jakarta - Hampir selama 30 hari penuh Dewan Pimpinan Daerah FPI DKI Jakarta bersama Dewan Pimpinan Daerah Hilal Merah Indonesia DKI Jakarta yang didukung Dewan Pimpinan Pusat Hilal Merah Indonesia serta melibatkan anak organisasi / sayap juang Front Pembela Islam telah menyalurkan 28200 paket nasi ke beberapa rumah sakit dan warga DKI Jakarta di lima wilayah.

Hal ini dilakukan atas arahan Imam Besar Front Pembela Islam Al-Habib Muhammad Rizieq bin Hussein Shihab, Lc., M.A., DPMSS juga sebagai bentuk dukungan terhadap tenaga medis khususnya dalam menjalankan tugasnya sebagai garda terdepan dan warga terdampak dalam melawan COVID-19.

Program yang dicanangkan DPD FPI DKI & DPD HILMI DKI Jakarta ini mendapat antusias besar dari masyarakat yang ikut berpartisipasi dalam program Ramadhan Berbagi HILMI FPI. Pasalnya hanya dengan uang Rp. 10.000 dapat berbagi 1 paket nasi dengan menu ala timur tengah untuk didistribusikan

Adapun beberapa rumah sakit yang mendaftarkan dirinya seperti RS Persahabatan, RS Budi Asih, RS Pelni, RS Polri, Wisma Atlet, RS Pasar Rebo RS Cempaka Putih, RS Agung dan Garda Bencana Ambulance Gawat Darurat Dinas Kesehatan DKI Jakarta.

Dalam penyalurannya saat sahur, tim Dapur Ummat HILMI FPI yang dipercaya sebagai pengelola dalam pengadaan paket nasi yang setiap harinya menyiapkan ratusan paket nasi yang telah dikemas dengan baik untuk santap sahur tenaga medis di sembilan rumah sakit tersebut.

Selain santap sahur, HILMI FPI juga mendistribusikan paket nasi berbuka untuk lima wilayah warga DKI Jakarta yang dibantu oleh DPW FPI Jakarta Pusat, DPW FPI Jakarta Utara, DPW FPI Jakarta Barat, DPW FPI Jakarta Selatan dan DPW FPI Jakarta Timur beserta DPC-DPC dan DPRanya baik dari Laskar Pembela Islam, Mujahidah Pembela Islam, BAT, BIF, Relawan HILMI secara konsisten menyalurkan paket nasi tersebut yang telah dipersiapkan oleh tim Dapur Ummat HILMI FPI di Slamet Riyadi.

Sasaran dalam penyaluran paket nasi tersebut ditujukan kepada orang-orang yang membutuhkan serta terdampak COVID-19 seperti guru ngaji kaum janda, lansia, dhu’afa, anak yatim, dll, menjelang buka puasa.

Menu-menu ala timur tengah yang disajikan cukup beragam seperti Nasi Kebuli + Ayam, Nasi Mandhi + Ayam, Nasi Tomat + Ayam, Nasi Briyani + Ayam, Nasi Hijau + Ayam, dan Nasi Kabsah + Ayam yang ditambah acar dan kurma.

Didalam pengolahannya, tim Dapur Ummat HILMI FPI setiap hari membawa makanan yang telah dimasak dari Jonggol ke Jakarta yang memakan waktu sekitar 1 jam. Untuk sahur proses masak dimulai sebelum waktu maghrib dan selesai sekitar jam 20:00-22:00 malam dan tiba di Jakarta sekitar pukul 23:30 malam yang kemudian dikemas sekitar pukul 00:00 wib untuk dibagikan pada 00:30. Sedangkan untuk berbuka proses memasak dimulai sekitar pukul 06:00 pagi dan selesai sekitar jam 10 pagi dan langsung dibawa ke Slamet Riyadi IV yang kemudian persiapkan sekitar pulul 02:00 wib dan mulai diambil oleh Laskar perwilayah sekitar pukul 3:00 wib.

Selain yang disalurkan oleh DPW, DPC, dan DPRa FPI ada juga paket-paket nasi untuk berbuka puasa yang dibeli kemudian dibagikan sendiri oleh para simpatisan.

DPP HILMI FPI memberikan apresiasinya atas dedikasi para Laskar Pembela Islam, Mujahidah Pembela Islam, BAT, BIF, Relawan HILMI dan Tim Dapur Ummat HILMI FPI yang selama ramadhan telah konsisten dalam melayani ummat dengan mempersiapkan paket nasi untuk sahur dan berbuka.

Ini merupakan hasil donasi masyarakat yang ikut andil dalam program Ramadhan Berbagi HILMI FPI melalui Rekening FPI Kemanusiaan. Dari rakyat indonesia untuk rakyat indonesia.

Begitu aktifnya FPI dalam membantu warga masyarakat yang membutuhkan bantuan, membuat para Netizen di Media Sosial kini memberi julukan "Ormas Berhati Malaikat" kepada FPI. Bukan FPI yang meminta julukan, tetapi umat lah yang memberikan julukan tersebut, masya Allah...

Walaupun selalu dihujat, difitnah dan diberi framming negatif oleh para buzzer bayaran dan musuh-musuh Islam, alhamdulillah itu semua tidak pernah menghalangi para Relawan FPI untuk terus membantu warga masyarakat dan para korban bencana alam.

Sumber : Ketua Tim Logistik DPP HILMI FPI, Eko Purnomo, HILMI - FPI