Anies Hadiri Peletakkan Batu Pertama Pembangunan Kampung Susun Akuarium Jakut


Senin, 17 Agustus 2020

Faktakini.net

Anies Baswedan

Kita bersyukur, 17 Agustus 2020, hari ini menjadi bersejarah karena insyaAllah babak baru Kampung Akuarium dimulai. Ini adalah pembangunan Kampung Susun yang pertama dikerjakan di DKI Jakarta. Hari kemerdekaan republik ini insyaAllah dirayakan juga sebagai kemerdekaan warga Kampung Akuarium.

Di tempat ini kita ingin menghadirkan keadilan, kita ingin seluruh warga memiliki hunian layak sehingga mereka dapat bertumbuh kembang menjadi warga kota yang tetap mempertahankan karakter kampung. Karena Jakarta memiliki tradisi panjang tentang perkampungan, kampung harus berkembang dan warganya harus merasakan kebahagiaan di dalamnya.

InsyaAllah apa yang dikerjakan di Kampung Akuarium akan diteruskan di tempat-tempat lain yang sudah masuk dalam rencana kita (penataan 21 kampung). Semoga yang kita mulai di tempat ini akan menjadi tonggak baru penataan kampung di seluruh Indonesia juga.

Perencanaan kampung susun ini sudah dua tahun, melibatkan warga dan proses penyusunannya panjang, ada aspirasi yang bermacam-macam, membutuhkan kesabaran ekstra dalam perencanaan ini, sehingga matang untuk dieksekusi dan semoga lancar hingga tuntas.

Hari ini bisa terwujud berkat dukungan berbagai pihak, di antaranya para anggota dewan, organisasi masyarakat yang membela warga Kampung Akuarium, Rujak Centre, JRMK, UPC, mahasiswa dan lembaga internasional yang juga melakukan penelitian serta menyumbangkan idenya untuk pembangunan Kampung akuarium, serta PT Almaron Perkasa sebagai pihak swasta yang berkolaborasi dalam pembangunan Kampung Susun Akuarium.

Perjalanan kita masih panjang, ini masih satu babak lagi, babak pembangunan, kita harus tetap kerja keras kerja tuntas rendah hati dan kita memohon kepada Allah dimudahkan dalam pembangunan ini serta berdoa agar diberikan kesehatan agar nantinya dapat menempati kampung susun ini pada akhir 2021.

#kampungakuarium #kampungsusun #CAP #communityactionplan