FPI Balangan Kalsel Bangunkan Rumah Untuk Kakek Tongkah, Muallaf Dari Hutan Tayak
Sabtu, 1 Agustus 2020
Faktakini.net, Jakarta - Dewan Perwakilan Wilayah Front Pembela Islam Balangan Bangunkan Rumah Untuk Kakek Tongkah.
Setelah beberapa waktu lalu bertemu dengan seorang muallaf di kawasan Hutan Tayak, yang mengutarakan niatnya untuk memperdalam ilmu agama kepada wali laskar FPI Balangan, Habib Haris Al-Kaff. DPW FPI Balangan akhirnya melakukan kegiatan pembangunan rumah untuk Kakek Tongkah, sang muallaf dari Hutan Tayak pada Rabu (29/07/2020).
Pembangunan rumah untuk Kakek Tongkah berada di desa Mampari, yang letaknya hanya sekitar 500 meter dari pesantren Nurul Muhibbin milik Guru Bakhiet. Hal itu dilakukan, untuk memudahkan Kakek Tongkah menuju tempat menimba ilmu agama.
Dalam kegiatan tersebut, turut hadir ketua FPI Balangan, Habib Zacky Alaydrus dan wali laskar FPI Balangan, Habib Haris Al-Kaff. Mereka turut membantu proses pembangunan rumah yang nantinya akan ditinggali oleh Kakek Tongkah.
Habib Haris mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada donatur yang telah mendonasikan hartanya untuk membantu seseorang menuntut ilmu.
"Tak bisa bantu banyak, barang sedikit, yang penting membantu orang lain semampu kita," tutur Habib Haris.