HILMI FPI Riau Dan KBSBB Bagikan Al-Qur'an Dan Hewan Qurban Di 5 Desa



Rabu, 5 Agustus 2020

Faktakini.net, Jakarta - Dalam rangka menyambut hari Raya Idul Adha 1441 H atau hari Raya Qurban DPD HILMI Riau yang digawangi Ns Roni Saputra, M.Kes,. Memiliki serangkaian Agenda Kegiatan bekerjasama dengan Komunitas Berbagi Sehat Berbagi Berkah (KBSBB) yang terdiri dari beberapa komunitas seperti JSR, Rumah Sehat Islamic Nurse, Universitas Abdurab, VespaPku, VespaNewGarage, Sarapan Pagi Warung Ikhlas, Nadia Printing, Black Paint, Foska FKP UNRI, PPNI Abdurab-UMRI, UNRI, Toko Putra Akmal dan Hybrid Techno Printing.. Pelaksanaan kegiatan tersebut dipusatkan di Desa Pangkalan Serai Kampar Kiri Hulu.

Adapun rangkaian kegiatan tersebut terdiri dari serangkaian kegiatan sebagai berikut: Tebar Qurban di Pedalaman Desa Terpencil sebanyak 3 ekor kerbau dan 15 ekor kambing. Kemudian pembagian Al Qur’an sebanyak 120 kitab Al Qur’an. Pembagian 120 kain sarung. Selanjutnya Berkah makan kurma atau makan kurma satu kampong.

Dilanjutkan Setelah Ba’da Isya dengan Tabliq Akbar dengan tema Keutamaan Berkurban dilakukan oleh Ustad Adit. Besok Paginya Ba’da Subuh dilanjutkan ceramah dengan tema Memakmurkan Masjid oleh Ustad Kenepri. Kemudian ditutup dengan kegiatan ramah tamah dengan tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh adat.

Paginya di Lanjutkan Dengan Pemotongan hewan Qurban Serta Pembagian daging hewan qurban yang selanjutnya disebar ke-5 desa yaitu Desa Pangkalan Serai; Desa Salo/Subayang Jaya; Desa Terusan; Desa Aur kuning serta desa Pulau Pencong. Sebelumnya Sudah Ada Panitia Pelaksanaan Pembagian daging hewan Qurban dari masing-masing desa tersebut. Agenda kegiatan ini dapat terlaksana atas partisipasi kerjasama yang erat antara HILMI Riau dan KBSBB serta didukung pula oleh sahabat relawan serta para Donatur.

Warga di 5 Desa penerima pemberian daging hewan qurban tersebut merasa sangat senang atas kunjungan komunitas Dakwah Kemanusiaan, yang sebelumnya belum pernah ada yang hadir desanya. Ujar Usman, Kepala Desa Pangkalan Serai,

Pelaksaan proses pemotongan qurban diawali oleh proses keberangkatan pada tanggal 31 Juli 2020 selepas sholat Idul Adha, sedangkan pelaksanaan kegiatan dilakukan pada tanggal 1 Agustus 2020. Titik keberangkatan diawali dari Rumah Sehat Islamic Nurse. Menempuh jarak selama 7 jam. Perjalan awal selama 3 jam berupa perjalanan darat kemudian dilanjutkan selama 4 jam berikutnya berupa perjalanan sungai dengan Piyau (perahu pancung). Proses teknis pembagian langsung dibagikan kepada masyarakat melalui Panitia yang dibentuk di setiap desa. Tim pelaksana kegiatan tidak hanya tim yang berasal dari DPD HILMI FPI Riau tetapi juga tim dari Komunitas Berbagi Sehat Berbagi Berkah.

Sumber: Sekretaris DPD HILMI Riau, Budi, HILMI FPI