Keluarga Besar FPI Banten Sambut Tahun Baru Hijriyah dengan Pawai Di Pelosok Provinsi Banten


Kamis, 20 Agustus 2020

Faktakini.net, Jakarta - Antusiasme ummat Islam Banten bersama keluarga besar FPI Banten yang tersebar diberbagai penjuru dan pelosok provinsi Banten menyambut adanya pergantian tahun Hijriyah. Menjadikan tahun baru 1 Muharram 1442 Hijriyah semarak dihiasi oleh banyaknya pawai yang dilakukan oleh ummat Islam Banten bersama FPI Banten.

Gelaran pawai dilakukan dengan berbagai macam, ada yang menggunakan kendaraan seperti motor dan ada pula yang berjalan kaki sambil membentangkan spanduk selamat tahun baru hijriyah. Selain itu tak lupa ada yang membawa obor yang sudah dinyalakan api saat pawai berlangsung.

Pawai yang dilaksanakan pada Selasa (19/08/2020) malam itu dilakukan di berbagai titik lokasi diantaranya sebagai berikut.

- Kelurahan Cipete Kec. Pinang Kota Tangerang
- Kec Kosambi Kab. Tangerang
- Kec. Sajira Kab. Lebak
- Perum. Citra Raya Kec. Cikupa Kab. Tangerang
- Kec. Pontang Kab. Serang
- Kec. Labuan Kab. Pandeglang