Peduli Bocah Aisyah, FPI Dan MPI Bati-Bati Serahkan Donasi Galang Dana



Sabtu, 15 Agustus 2020

Faktakini.net, Jakarta - Aisyah adalah seorang Balita berusia 1 tahun 8 bulan, yang mengalami gangguan kebocoran pada jantung nya sejak lahir di Bati-Bati Kalimantan Selatan.

"Kami Orang tua Aisyah telah berusaha mencari dana untuk bisa membawa anak nya kerumah sakit di Jakarta karena harus di operasi disana", tutur Latifah ibunda Aisyah.

"Dana yang di butuhkan pun tidak sedikit, sekitar 15 juta walau sudah di tanggung BPJS kesehatan, tetapi banyak biaya yang di perlukan ketika berada disana,nebus obat di luar BPJs serta biaya hidup disana", tambahnya.

Mendengar hal itu, DPC FPI dan PC MPI Bati-Bati, langsung bergerak turun kejalan untuk melakukan penggalangan dana di Jl. A. Yani Di Desa Bati-Bati Kec. Bati-Bati Kab. Tanah Laut, selama 3 hari, sejak hari Senin, 10 Agustus sampai 12 Agustus 2020.

Alhamdulillah, dari penggalangan dana terkumpul sekitar Rp. 3.720.000. Di tambah dari relawan lain yang ikut juga membantu untuk pencarian dana untuk adik Aisyah.

Dengan turunnya berita ini, Aisyah Pasien Jantung Bocor pada hari ini, Sabtu (15/8/2020) 10.30 Wita, bertolak menuju jakarta dengan kedua orang tuanya, dan akan di rawat di rumah sakit harapan kita, Jakarta Barat.

DPD HILMI kalsel pun telah berkoordinasi dengan DPP HILMI Pusat Agar bisa melakukan pendampingan di sana karena ibunda dari Aisyah salah satu anggota MPI Bati-Bati.

"Semoga Aisyah mendapatkan kesembuhan ketika pulang lagi ke kalimantan selatan ,tepat nya di Desa Bati-Bati", harap semua Relawan.

Sumber: ilham Hanafi, Media Front Tanah Laut