20 Anggota Senior FMI Yaman (Sayap Juang FPI) Diwisuda di Universitas Al-Ahgaff Yaman


Ahad, 6 September 2020

Faktakini.net

*20 Anggota Senior FMI Yaman ( Sayap Juang FPI) Diwisuda di Universitas Al-Ahgaff Yaman*

Universitas Al-Ahgaff merupakan salah satu lembaga pendidikan islam berbasis Ahlu Sunnah wal Jamaah yang berada di kota Tarim, Hadramaut, Yaman.

Kamis (27/08/20), Universitas tersebut menggelar acara wisuda bagi para mahasiswa angkatan ke-21 di Auditorium Fakultas Syariah dan Hukum.

Prosesi wisuda ini diikuti oleh 71 wisudawan dari berbagai negara, di antaranya yaitu mahasiswa Indonesia, yang telah menyelesaikan program sarjana (S1) di Universitas tersebut selama 5 tahun.

Dari 71 wisudawan, 20 dari mereka pernah menjabat sebagai anggota organisasi Front Mahasiswa Islam (FMI). Salah satunya Sayyid Ali bin Abdurrahman As-Segaf yang pernah menjabat sebagai Ketua Dewan Syura periode 2019-2020.

Acara wisuda ini dihadiri langsung oleh Prof. Dr. Abdullah bin Muhammad Baharun selalu Rektor Universitas Al-Ahgaff, Ustaz Abdullah bin Smith selaku Dekan Fakultas Syariat dan Hukum, Dr. Abdurrahman bin Abdullah As Segaf, Dr. Musthofa bin Smith, dan para dosen Fakultas Syariat dan Hukum serta para tokoh masyarakat dan para tamu undangan lainnya.

Ustaz Abdullah bin Smith berpesan kepada wisudawan agar ketika berdakwah di negeri masing-masing menggunakan metode yang yang telah diajarkan; mendahulukan akhlak, menebar kasih sayang, bertutur kata dan bersikap lemah lembut serta menjauhi _At Ta'ashub_ dan _At Tatharruf_ (fanatik di dalam beragama serta bersifat ekstremisme).

"Serulah umat kepada agama Islam dengan gaya muslim sejati yang terhindar dari sifat _takabbur_ (sombong) dan _hubbu ad dunya_ (cinta terhadap dunia)", ujar beliau di dalam sambutannya.

Prof. Dr. Abdullah bin Muhammmad Baharun juga mengingatkan wisudawan bahwa kedudukan dan profesi mereka sebagai pewaris Nabi itu sangat mulia. Maka jangan sampai ternoda dengan menjual agama untuk kepentingan duniawi.

"Dunia itu fana. Maka janganlah kalian menjual Agama karenanya. Ketahuilah, tidak ada rezeki dan kenikmatan bagi kalian kecuali Allah SWT telah menjamin semuanya", tutur Rektor Universitas Al-Ahgaff.

Acara dilanjutkan dengan berbagai macam penampilan, di antaranya; Tari Likok Pulo, salah satu tarian adat Aceh yang dibawakan oleh mahasiswa semester 6.

"Kami beruntung dapat menampilkan tarian adat ini di hadapan guru-guru besar kami", ungkap Abdullah Faqih, salah satu personel tari.

Usai penampilan dilanjut dengan pembagian piagam kepada seluruh wisudawan sekaligus pemberian penghargaan kepada mahasiswa yang mendapatkan nilai tertinggi _Cumlaude_ atau _mumtaz_ yang diraih oleh mahasiswa asal Palembang yaitu Sayyid Husein bin Umar As Segaf, salah satu anggota senior FMI.

Acara ini berakhir dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Rektor Universitas Al-Ahgaff, Prof. Dr. Abdulllah bin Muhammad Baharun dan dilanjutkan dengan salat Isya berjemaah dan makan malam bersama.

" _Alhamdulillah_ acara wisuda tahun ini berjalan dengan lancar dan lebih meriah dari tahun-tahun sebelumnya", tutur Muhammad Ja'far Shodiq, mahasiswa semester 6 asal DKI Jakarta.

Usai acara, Ahmad Reza Maulana, wisudawan asal Banjarmasin selaku ketua panitia wisuda dengan rasa bahagia mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan yang sudah membantu dalam menyukseskan acara wisuda malam ini.

" _Jazakumullah khairan_ (Semoga Allah SWT membalas kalian semua) serta memudahkan belajar kalian sampai puncak wisuda nanti", katanya.

Red. Ahmad Quraish Syathir
Mahasiswa Semester 6 asal DKI Jakarta, Ketua FMI (Front Mahasiswa Islam) cabang Yaman.

▪︎▪︎▪︎▪︎▪︎▪︎▪︎
DPLN FMI Yaman 20/21.

Follow dan like kiriman kami di akun ini:
📲 Instagram: @fmiyaman.official.
👥 Fanspage: Front Mahasiswa Islam - FMI Yaman.

#edukasiislam #pecintafpi #imambesar #imambesarfpi #imambesarumatislamindonesia #imambesarumatislam #aksi212 #aksi212jilid2 #aksi212☝ #pejuang #habibbaharpejuang #pejuangislam #pecintahrs #frontmahasiswaislam #frontpembelaislam_fpi✊ #habibrizieq #habibriziq #habibrizieqbinsyihab #habibriziqsihab #habibrizeq #habibrizieqshihabs #habibriziek #mahasiswa