Buzzer Denny Siregar Bela Terawan dan Sindir Anies, Netizen: Monggo Pak Menkes Segera Transfer
Rabu, 30 September 2020
Faktakini.net
Buzzer Pemerintah, Denny Siregar langsung membela Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto yang tidak hadir dalam acara Mata Najwa bertajuk Menanti Terawan.
Ketidakhadiran Terawan dalam acara yang dipandu oleh presenter kondang Najwa Shihab tersebut sempat viral di media sosial lantaran Najwa wawancara dengan kursi kosong.
Menurut Denny, sebagai pejabat publik dan negara, Terawan merupakan orang yang cenderung lebih banyak bekerja dibanding tampil di depan media berbicara.
“Susah ya jadi pak Menkes. Ngomong dipublik, dihujat. Gak ngomong, juga dihujat,” kata Denny di melalui akun Twitternya @Dennysiregar7, Selasa (29/9/2020).
Tanpa diketahui apa motifnya, Denny lantas membandingkan purnawirawan TNI itu dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Menurutnya, selama ini apa yang dilakukan Anies Baswedan hanyalah banyak bicara, tanpa kinerja yang jelas dalam menangani pandemi Covid-19.
“Biar dia kerja aja lah. Yang ngomong biar @aniesbaswedan aja,” tambahnya.
Sontak,cuitan Denny Siregar langsung mendapat hujatan dari netizen.
Akun @NajibRifqy_ menyebut pembelaan Denny terhadap Terawan dan menghubungkan dengan kinerja Anies layak mendapat cuan dari Menteri Kesehatan Terawan.
“Monggo Pak Menkes, segera transfer, biar twitnya desi makin hot untuk membela,” ujarnya.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Rachmad Ramdhan, melalui akun twitternya @amadramadan91 Rachmad menyebut Denny sudah mendapatkan uang muka cuannya.
“Kalau udah Abang Deni yang angkat isunya , berarti sudah cair ini uang muka nya. Face with tears of joy,” katanya.
Lebih parahnya lagi, akun twitter @odena05 menyebut profesi Denny sebagai penjilat yang hanya modal kuota internet. Oden lantas membandingkan Denny dengan emak-emak komplek.
“Kerja apaan, penjilat kok jadi profesi. Gak punya skill lain apa, Cuma modal kuota sama nyinyir emak-emak komplek, zulfikar sia-sia bapak kau sekolahkan kau,kalua gedenya jadi penjilat,” jelas akun tersebut.
Sebelumnya, pada bulan maret lalu, melalui akun twitter yang sama Denny mengatakan bahwa keberadaan virus corona hanyalah issue. Denny menyebut yang memainkan issue Corona adalah binatang.
“Banyak daerah wisata di Indo sepi turis, karena dampak Corona. Ekonomi anjlok, ribuan orang hilang pendapatan. @Jokowi kucurkan ratusan rupiah untu diskon tiket dan bayar influencer luar supaya terus promo wisata. Eh ada orang dengan teganya sibuk sebarkan issue Corona. Itu jelas-jelas binatang,” cuit Denny, (2/3/2020).
Zainal Abidin, Netizen.