FPI Sulteng Dan Jalinan Keluarga Muslim Bagikan Sembako Untuk Korban Banjir Bandang Di Sigi



Sabtu, 19 September 2020

Faktakini.net, Jakarta - Relawan FPI Sulteng dan Sayap Juangnya (HILMI) dan para relawan yamg berada di posko kemanusian korban bencana desa Rogo Kecamatan. Dolo selatan Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah terus mengayuh langkah dan ikhtiar demi membantu korban banjir untuk meringankan beban penderitaan masyarakat korban banjir bandang.

Hari Jum'at (18/09/2020) bersama JKM (jalinan keluarga muslim palu) bertandang ke posko kemanusiaan Hilal Merah Indonesia (HILMI) Front Pembela Islam (FPI) untuk meminta kerja sama dalam membagikan sembako dan makanan siap saji kepada penduduk yang menjadi korban.

"Ini adalah kerja sama yang sangat baik dan merupakan komitmen FPI untuk hadir di tengah umat dalam kondisi apapun," ungkap Akhina Akbar laskar pembela Islam yang ikut serta membagikan bantuan.

"Indah dan penuh persahabatan pembagian yang di lakukan menjelang Jumat tersebut merupakan bagian dari keberkahan bagi para masyarakat" jelas ustadz Sugianto ketua FPI Sulawesi Tengah.

"Selain membagikan sembako laskar juga tetap membantu masyarakat dalam membersihkan rumah mereka yg tertimbun pasir dan lumpur. Setiap hari kami menerima permintaan bantuan untuk membersihkan ruang mereka yang tertimbun. Dengan menggunakan alkol dan alat sederhana kami tetus berupaya membersihkan rumah penduduk", ungkap ketua posko FPI Hilmi akhina Agus Haryono yg juga merupakan wakil panglima Daerah Laskar Pembela Islam Sulteng.