Imam DPD FPI Lampung Habib Umar Assegaf Ungkap Perjuangan Membesarkan FPI Di Lampung
Sabtu, 5 September 2020
Faktakini.net, Jakarta - Pada hari ini, Sabtu (5/9/2020) mulai pukul 19.30 WIB akan berlangsung acara undangan Haul Al Walid Al Habib Abdullah Assegaf yang ke-15, Milad FPI ke-22 serta Milad DPD FPI Lampung yang ke-2, di Ponpes Al Fatimiyah Al Islamiyah Waringinsari Barat, Sukoharjo, Pringsewu, Provinsi Lampung.
Acara ini akan dihadiri oleh Imam Daerah DPD FPI Lampung Habib Umar Syarief bin Abdillah Assegaf, Ketua Tanfidzi DPD FPI Lampung Ustadz H Fidyan Fuad beserta para pengurus DPD FPI Lampung dan jajaran dibawahnya, Habib Ali bin Abdul Aziz Jindan selaku penceramah, serta para Habaib, Tokoh Alim Ulama setempat dan warga masyarakat dalam kegiatan yang diliput oleh Front TV ini.
Pada siang hari ini, Sabtu (5/9/2020) sebelum acara Imam Daerah DPD FPI Lampung Habib Umar Syarief bin Abdillah Assegaf diwawancarai oleh Front TV, yang hasil rekamannya segera akan di upload di channel youtube Front TV.
Dalam kesempatan itu, Habib Umar antara lain menceritakan suka duka perjuangan beliau saat pertama bergabung di FPI, yaitu sebagai Ketua DPW FPI Pringsewu sekitar tahun 2017, hingga akhirnya diberi amanah untuk menjadi Imam Daerah DPD FPI Lampung oleh Imam Besar Habib Rizieq Shihab.
Habib Umar menceritakan beratnya tantangan yang beliau hadapi untuk membesarkan FPI di wilayah yang termasuk "Zona Merah" ini, karena ada sebagian pihak yang tidak menyukai FPI
Santri-santri beliau yang sudah berjumlah banyak mendadak langsung menyusut menjadi sekitar tiga orang saja setelah mengetahui bahwa ia telah menjadi Ketua FPI Pringsewu. Bahkan jadwal ceramah beliau di berbagai Majelis Ta'lim pun mendadak dicoret.
Penyebabnya karena adanya kelompok tertentu yang tidak menyukai keberadaan FPI di Pringsewu, karena telah termakan propaganda media anti Islam yang selalu memojokkan dan memfitnah FPI, serta selalu menyembunyikan berbagai kegiatan positif FPI.
Namun alhamdulillah bantuan dan ridho Allah SWT selalu menyertai perjuangan beliau, sehingga perlahan-lahan para santri dan jamaah pengajian beliau akhirnya kembali bergabung dan jumlahnya justru bertambah banyak, dan perkembangan FPI di Lampung menjadi demikian pesat hingga saat ini telah terbentuk 8 dari 17 kepengurusan tingkat DPW yaitu DPW FPI Bandar Lampung, Metro, Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat, Pringsewu, Lampung Selatan, Lampung Timur dan Tanggamus, serta kepengurusan tingkat DPC hingga DPRa.
Sebagai Imam Daerah FPI yang termuda, Habib Umar menyatakan ia akan terus berusaha mengemban amanah dari Imam Besar Habib Rizieq Shihab ini dengan sebaik-baiknya dalam rangka untuk memenuhi kewajiban menegakkan amar ma'ruf nahi munkar.
Foto: Imam Daerah DPD FPI Lampung Habib Umar Syarief bin Abdillah Assegaf saat diwawancarai Front TV, Sabtu (5/9/2020)